Inilah Keutamaan Makan Dalam Satu Nampan Seperti yang Diajarkan Rasulullah SAW

- Reporter

Selasa, 22 November 2022 - 11:15

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SiaranDepok.com – Makan bersama merupakan salah satu ajaran Rasulullah SAW yang penuh keberkahan. Bahkan ada keutamaan dari makan bersama dalam satu nampan.

Makan bersama dalam satu nampan sudah menjadi tradisi dalam budaya Arab. Namun, hal tersebut tidak hanya populer di Arab saja, melainkan di Indonesia juga.

Biasanya makan bersama dalam satu nampan ini kerap dilakukan oleh para santri dan santriwati di pesantren. Kebiasaan makan tersebut dikenal dengan istilah mayoran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Makan bersama itu jika disamakan dengan tradisi Indonesia, tidak jauh berbeda dengan ngeliwet yang berasal dari Jawa Barat. Ketika ngeliwet, para masyarakat akan duduk lesehan mengitari makanan dan makan bersama.

Rupanya makan bersama dalam satu wadah ini pernah diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW. Bahkan tercatat dalam sebuah hadits yang datang dari sahabat Wahsyi bin Harb dan diriwayatkan oleh Abu Dawud:

“Bahwasannya para sahabat bertanya kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam, ‘(Mengapa) kita makan tetapi tidak kenyang?” Rasulullah balik bertanya, ‘Apakah kalian makan sendiri-sendiri?’

Mereka menjawab, ‘Ya (kami makan sendiri-sendiri)’. Rasulullah pun menjawab, ‘Makanlah kalian bersama-sama dan bacalah basmalah, maka Allah akan memberikan berkah kepada kalian semua’,” (HR. Abu Dawud)

Keutamaan makan bersama dalam satu nampan juga pernah dijelaskan oleh Buya Yahya.

“Kalau kalian makan berempat misalnya di naman, kamu jangan jadi orang yang pertama keluar dari nampan tersebut. Biasanya takut nyuci piring,” ujar Buya Yahya.

Lanjutnya, Buya Yahya juga menjelaskan bahwa kita harus niatkan hati kita untuk membantu saudara dengan mencuci piring selepas makan bersama.

“Harusnya berniat aku akan khidmah untuk sahabatku. Dimulai dari sifat menolong saudaranya, tapi ada sifat jelek belum apa-apa udah kabur,” ujarnya.

Ada banyak keberkahan yang diperoleh dari makan bersama dalam satu nampan. Nabi Muhammad SAW mengatakan bahwa semakin banyak tangan maka akan semakin berkah.

Berita Terkait

Telah Dibuka Pendaftaran Bimbel Persiapan Masuk Ma’had Al-Azhar Cairo Tahun 2025 Bersama Bimbel Primago
SMP Tirtajaya Gelar Isra Mi’raj, Sambut Kemenangan Palestina Dengan Imani Sejarah Isra’ Mi’raj
“SMP Tirtajaya dan Siaran Depok Sepakat Sinergi Promosi Sekolah Berkualitas dan Terjangkau”
Pesantren Leadership Primago adakan Seminar Kepesantrenan Tentang Mendidik Anak di Era Digital & Kunci Sukses dalam Mendidik
8 Daftar Pesantren di Depok untuk Anak, Mana yang Jadi Pilihan Parents?
HEBOH !! 20 Tahun Karya Wali Kota yang di usung PKS membuahkan karya seperti Gunung Everest
Silaturahmi dengan DMI Depok, Chandra Siap Bangun Islamic Centre
Seminar Online Primago 2024 “Kata Siapa Alumni Pesantren Tidak Bisa Menjadi Dokter?

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:53

Art Show Primago 2025 sebagai Ajang Peningkatan Kreativitas & kebersamaan Santriwati Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago

Minggu, 16 Maret 2025 - 04:35

Buka Festival Ramadhan Taman Secawan 2, Istri Walikota Depok Cing Ikah Resmi Jadi Pembinaan Asosiasi UMKM Kota Depok

Sabtu, 15 Maret 2025 - 19:10

Telah Dibuka Pendaftaran Bimbel Persiapan Masuk Ma’had Al-Azhar Cairo Tahun 2025 Bersama Bimbel Primago

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:37

Alhamdulillah, Walikota Depok Supian Suri Melantik dan Mengukuhkan Pengurus MUI Depok, Siap Jaga Keharmonisan dan Layani Umat

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:22

Ketua Dewan Kebudayaan Kota Depok Apresiasi Kegiatan Forum Renja Disporyata Kota Depok Gelar Forum Renja Tahun 2025

Selasa, 11 Maret 2025 - 22:49

Lantik Ketua PKK dan Posyandu Kabupaten/Kota se-Jabar, Siska Ajak Sukseskan Visi Jabar Istimewa

Senin, 10 Maret 2025 - 20:35

Geliat Ramadhan Masjid Al Madeena, Student One Islamic School

Minggu, 9 Maret 2025 - 14:47

Warga Cimanggis Keluhkan Adanya Pungli Saat Uji KIR

Berita Terbaru