Siaran Depok – Kemajuan Kelurahan Cipayung selain berkat jasa para pahlawan, juga berkat kontribusi para sesepuh dan tokoh masyarakat setempat. Untuk mengenang jasa mereka, staf kelurahan, tokoh masyarakat, tokoh agama, Ketua RW dan LPM se-Kelurahan Cipayung melakukan ziarah yang dilanjutkan dengna tasyakuran satu hari sebelum HUT RI di Lapangan Voli Bulak Barat. Kegiatan ini adalah kegiatan yang rutin dilakukan menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI)
Dikutip dari depok.go.id “Hari ini, mulai jam 13.00 WIB sampai jam 16.00 WIB kita ziarahi makam, ada lima titik di wilayah Cipayung, yaitu Makam Kedondong, Makam Benda Barat, Makam Sempu Indah, Makam Bulak Barat dan Makam Kompleks Masjid Assalam. Kami lakukan untuk mendoakan serta menghormati jasa para pahlawan kita,” ujar Herman.
Dikatakannya, dari sejumlah makam yang didatangi, terdapat makam sesepuh Cipayung seperti Mandor Saut, Mualim Rinan serta dua mantan Kepala Desa Hasbulloh dan Sariwijaya yang memiliki kontribusi sangat penting bagi wilayah Cipayung.
“Ini juga sebagai wujud rasa syukur kami atas kemerdekaan Indonesia. Dengan diadakannya rangkaian ini, diharapkan masyarakat selalu kompak dalam menjaga keutuhan NKRI,” ucapnya.
Penulis: Ryan
Komentar