Siarandepok.com- Bapa Deden Saputra S.s selaku perwakilan kecamatan sawangan, dan ayahanda Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan Aisyiyah sawangan yakni Ayahanda H Matridi, SH. Dan ibunda Komariyah menghadiri acara pelantikan pengurus Ikatan Pelajar Muhammadiyah ( IPM ) Cabang Sawangan. Beliau memberikan sambutan Kepada pengurus ipm cabang sawangan yang dihadiri oleh beberapa ortom lainnya, acara tersebut pada 5 Maret 2023.
Bertepatan pada hari ini telah dilaksanakan suatu acara yakni pelantikan dan serah terima jabatan Ikatan Pelajar Muhammadiyah sawangan yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Bening Hati Sawangan, Yang dihadiri oleh anggota IPM Cabang Sawangan, Pimpinan Cabang Muhammadiyah Sawangan, Pimpinan Aisyiyah cabang Sawangan, Dikdasmen Cabang sawangan yakni bapa Drs. Khoiruddin M.m, PD ipm kota Depok yakni Kakanda fikri Maulana Ibrahim, Pimpinan Pondok Pesantren Bening Hati yakni bapa ustad tazmaluddin eldad, Pimpinan Ranting Muhammadiyah Sawangan, Pimpinan Aisyiyah Ranting Sawangan, Pemuda Muhammadiyah Sawangan yakni kakanda idzkar, Nasyiatul Aisyiyah sawangan, Kecamatan Sawangan, beserta organisasi otonom kepemudaan lainnya.
Tepat pukul 09:00 sd 11:30 telah dilaksanakan kegiatan pelantikan dan serah terima jabatan IPM Cabang Sawangan Priode 2023, yang di awali dengan pembukaan oleh mc, selanjutnya pembacaan ayat suci Al-Quran serta menyanyikan lagu Indonesia raya dan Lagu Mars Muhammadiyah beserta lagu mars IPM yang diikuti oleh seluruh peserta yang hadir.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selanjut nya sambutan / amanat Bapa pimpinan cabang Muhammadiyah sawangan ayahanda bapa matridi, s.h ia menyampaikan sepatah kata ucapan terimakasih kepada pengurus ipm yang lama dan harapan pengurus ipm cabang yang baru mempertahankan kemaslahatan umat, membahas Pemikiran tentang khalil jadi kesimpulan nya bagaimana cara meraihkan sesuatu dan apa apa kita yang inginkan. Harapan kami masalah terfokus nya agar ghiroh ber organisasi nya semoga tidak kendor
Selanjutnya sambutan ketua ipm daerah kota yakni kakanda fikri Maulana Ibrahim depok ia menyampaikan apabila ada kesiapan dan kesempatan yang kita punya agar diasah kembali di ipm ini adalah ajang belajar dan pembelajaran
Selanjutnya sambutan ketua ipm cabang sawangan periode baru dia menyampaikan amanat menjalankan suatu amanah dan tugas dijalankan dengan ikhlas, serta marih lah bersama sama kita menjalankan amanah ini dengan rangkulan bersama
Acara selanjutnya prosesi pelantikan ipm cabang sawangan yang dilantik dan disumpah oleh Pimpinan Daerah IPM Kota Depok dan disaksikan oleh ayahanda Pimpinan Muhammadiyah, pimpinan Aisyiyah sawangan beserta perwakilan kecamatan,dan abang abang pemuda Muhammadiyah cabang sawangan Kemudian acara yang selanjutnya sebelum penutup adalah penandatanganan berita acara oleh jajaran umum lama yang ditandatangani oleh ketua demisioner yang lama diwakili oleh bendahara umum dan ketua terpilih yaitu Himyar Rezka Azzahrafi. Lalu ditutup oleh pimpinan ponpes bening hati pa tazmaluddin eldad yang diawali dengan pembacaan doa dan untuk meningkatkan ghiroh ber ipm sesuai berlandaskan hukum syariat Islam yang berlaku.
Nun walqalami wama yasthurun
Ponpes bening hati sawangan, 5 Maret 2023
(Sabiq Ruhama)