BKKBN Jabar Hadiri Semarak Ramadhan Cegah Stunting di Kampung Keluarga Berkualitas, Cibeureum, Kota Sukabumi

- Reporter

Jumat, 7 April 2023 - 14:21

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siarandepok.com-Di bulan Ramadahan yang penuh berkah ini, Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat tetap semangat dalam menjalankan Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting.

Kegiatan yang diberi nama dengan Semangat Ramadhan Cegah Stunting di Kampung Keluarga Berkualitas. Kali ini Kegiatan yang berlokus di Kampung Keluarga Berkualitas (KB) Rancakadu, Kelurahan Sindapalay, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi.

Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat berkolaborasi dengan DP2KBP3A Kota Sukabumi menyelenggarakan serangkaian kegiatan Semarak Ramadhan Cegah Stunting pada tanggal 5-6 April 2023.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan tersebut meliputi pelayanan KB, sosialisasi dan pembinaan kesehatan reproduksi bagi remaja berisiko tinggi dalam upaya pencegahan Kehamilan Tidak Diinginkan, sosialisasi dan pembinaan Poktan Pembangunan Keluarga (BKB, BKR/PIK-R, BKL dan UPPKA), sosialisasi pembentukan dan pengelolaan Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT), serta pembinaan pendidikan kependudukan seperti mendongeng kaci beni dan santunan keluarga berisiko stunting.

Kegiatan yang dihadiri oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kota Sukabumi, Fitri Hayati Fahmi, Plt Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat, Dr, Dadi Ahmad Roswandi, M.Si, Kepala DP2KBP3A Kota Sukabumi bersama masyarakat Kampung Keluarga Berkualitas (KB) Rancakadu serta para tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan setempat.

Kegiatan yang bertujuan sebagai upaya percepatan penurunan stunting di Kota Sukabumi, melalui pencegahan dari Hulu, dengan cara memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat tentang pencegahan stunting yang merupakan masalah kesehatan masyarakat yang serius dan perlu mendapatkan perhatian.

Dalam sambutannya Plt Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi menyampaikan, Semarak Ramadhan Cegah Stunting di Kampung Keluarga Berkualitas adalah program inovasi unggulan, yang diinisisasi dan dikembangkan oleh Perwakilan BKKBN Jawa Barat bersama dengan Dinas/OPD-KB Kabupaten/Kota dalam upaya melakukan intervensi langsung kepada masyarakat dan keluarga yang berada di Kampung KB (Keluarga Berkualitas) terpilih yang ada di Jawa Barat dalam upaya menurunkan Stunting.

Diharapkan, kegiatan ini dapat meningkatkan peran Kampung Keluarga Berkualitas dalam melakukan pencegahan stunting dengan kegiatan-kegiatan intervensi langsung, baik kepada pengelola, keluarga, dan masyarakat sekitar.

Kami sebagai pengelola Program Bangga Kencana mendapat tanggung jawab dari Pemerintah untuk melakukan percepatan penurunan stunting, sehingga tidak mengendorkan semangat untuk melayani masyarakat dalam bulan yang penuh berkah ini.

Seluruh kegiatan yang dilaksanakan ini bertujuan untuk mencegah stunting, sehingga diharapkan tidak terdapat lagi stunting baru dimasa yang akan datang.

Pada Kesempatan kali ini juga, Ketua TP PKK Kota Sukabumi sekaligus sebagai Bunda GenRe Sukabumi melantik Para Duta GenRe tingkat Desa/Kelurahan se-Kecamatan Cibeureum Kota Sukabumi.

Kegiatan Semarak Ramadhan Cegah Stunting ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan reproduksi dan pembangunan keluarga, serta mencegah stunting di Kampung Keluarga Berkualitas (KB) Rancakadu, Kota Sukabumi.

Semoga kegiatan ini bisa menjadi contoh bagi kampung-kampung lain di Indonesia untuk terus berupaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Berita Terkait

Dihadiri 500 Jamaah, MZS. Nur Asysyabaab Gelar Peresmian Renovasi Masjid dan Yayasan Ummahatul Mukminin Depok
Yayasan Pendidikan Islam Al-Fikri Semarang Gelar Workshop Tim Promosi & Marketing Sekolah Bersama Dr Awaluddin Faj, M.Pd
Jelang Ramadan, MZS.Nur Asysyabaab Gelar Tawaqufan Pengajian Kitab
Materi dan Teknis Tes PPDB Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Tahun Ajaran 2025/2026
Promosi Sekolah yang Efektif untuk Mendapatkan Siswa, Sekolah SMA Islam Al-Azhar 15 Semarang, adakan Workshop Strategi PMB Bersama Dr Awaluddin Faj
Siap Gaskeun Di 2025, Coaching Mentoring 2.0. Bakal Bikin Jawa Barat Istimewa
Programnya Unggul! Ini 5 SMP Terbaik di Kota Bogor, SMP VIS Student One Layak Dipertimbangkan
PT Tirta Asasta Depok Himbau Pelanggan Lakukan Pemutakhiran Data

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 17:42

Dihadiri 500 Jamaah, MZS. Nur Asysyabaab Gelar Peresmian Renovasi Masjid dan Yayasan Ummahatul Mukminin Depok

Rabu, 12 Februari 2025 - 21:33

Yayasan Pendidikan Islam Al-Fikri Semarang Gelar Workshop Tim Promosi & Marketing Sekolah Bersama Dr Awaluddin Faj, M.Pd

Rabu, 12 Februari 2025 - 17:56

Jelang Ramadan, MZS.Nur Asysyabaab Gelar Tawaqufan Pengajian Kitab

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:03

Materi dan Teknis Tes PPDB Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Tahun Ajaran 2025/2026

Selasa, 11 Februari 2025 - 19:35

Promosi Sekolah yang Efektif untuk Mendapatkan Siswa, Sekolah SMA Islam Al-Azhar 15 Semarang, adakan Workshop Strategi PMB Bersama Dr Awaluddin Faj

Senin, 10 Februari 2025 - 16:56

Programnya Unggul! Ini 5 SMP Terbaik di Kota Bogor, SMP VIS Student One Layak Dipertimbangkan

Senin, 10 Februari 2025 - 11:50

PT Tirta Asasta Depok Himbau Pelanggan Lakukan Pemutakhiran Data

Minggu, 9 Februari 2025 - 09:51

MTS Al-Hidayah Sukatani Kota Depok Adakan Kegiatan Outing Class Ke Yogyakarta Bersama Dirgantara AIA Tour Travel Depok

Berita Terbaru