Dirumorkan, Manchester United Ingin Memboyong Cody Gakpo

- Reporter

Selasa, 13 Desember 2022 - 16:00

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SiaranDepok.com – Erik Ten Hag, manajer Manchester United, menolak mengonfirmasi ketertarikan timnya kepada Cody Gakpo. Ia menilai tidak sopan membahas pemain yang masih ada kontrak dengan klub lain.

Awal-awal ini, Ten Hag mengakui secara terang-terangan bahwa Manchester United tengah berburu penyerang baru. Sang manajer butuh pemain yang bisa menggantikan sosok Cristiano Ronaldo di lini serang timnya.

Rumor yang beredar di Inggris mengatakan bahwa Setan Merah sudah mencatat satu nama untuk lini serang mereka. Manchester United dikatakan ingin mendatangkan penyerang PSV Eindhoven, Cody Gakpo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baru-baru ini Ten Hag dimintai konfirmasi mengenai rumor tersebut. Namun sang manajer menolak bicara mengenai Gakpo.

Tidak Mau Sebut Nama

Kepada MUTV, Erik Ten Hag telah memastikan bahwa Manchester United sedang mencari penyerang baru di musim dingin nanti.

Namun ia enggan untuk mengatakan secara spesifik siapa target transfer Manchester United di musim dingin nanti.

“Saya tidak bisa menyebutkan secara spesifik nama pemain yang kami incar. Saya tidak pernah melakukan hal itu,” ujar sang manajer.

Hormati Pemain

Lanjutnya, Ten Hag mengungkapkan alasan mengapa ia tidak mau membicarakan target transfernya. Ia menilai membicarakan secara terbuka target transfer timnya itu berarti United tidak menghormati sang pemain dan klubnya saat ini.

“Sejak musim panas kemarin saya sudah bilang bahwa tim seperti United dikaitkan dengan banyak pemain, dan setiap pemain masih terikat kontrak dengan klubnya masing-masing,” lanjut Ten Hag.

“Saya menghormati status mereka itu sehingga saya tidak mau membicarakan nama mereka secara spesifik. Namun di belakang layar kami tetap bekerja keras untuk mendapatkan pemain yang tepat untuk tim ini,”.

Mahar Naik

Menurut gosip yang beredar di Belanda, Manchester United harus siap keluar uang ekstra untuk menghadirkan Gakpo di musim dingin nanti.

Semula harganya berada di kisaran 50 juta Euro, namun PSV disebut menaikkan nilai jual sang pemain menjadi 75 juta Euro berkat penampilan apiknya di Piala Dunia 2022.

Berita Terkait

Gerakan Ayo Peduli Sesama Salurkan Rp 196.000.000,- untuk Program Beasiswa Pendidikan Yatim & Dhuafa di Pesantren Tahun Ajaran 2024-2025
Organisasi Pemuda Siap Kontribusi untuk Perubahan Kota Depok
Luar Biasa Mumtaz, Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Kampus Putra adakan PAS (Primago All Star Show) 2025
Art Show Primago 2025 sebagai Ajang Peningkatan Kreativitas & kebersamaan Santriwati Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago
Buka Festival Ramadhan Taman Secawan 2, Istri Walikota Depok Cing Ikah Resmi Jadi Pembinaan Asosiasi UMKM Kota Depok
Telah Dibuka Pendaftaran Bimbel Persiapan Masuk Ma’had Al-Azhar Cairo Tahun 2025 Bersama Bimbel Primago
Alhamdulillah, Walikota Depok Supian Suri Melantik dan Mengukuhkan Pengurus MUI Depok, Siap Jaga Keharmonisan dan Layani Umat
Ketua Dewan Kebudayaan Kota Depok Apresiasi Kegiatan Forum Renja Disporyata Kota Depok Gelar Forum Renja Tahun 2025

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 04:35

Gerakan Ayo Peduli Sesama Salurkan Rp 196.000.000,- untuk Program Beasiswa Pendidikan Yatim & Dhuafa di Pesantren Tahun Ajaran 2024-2025

Senin, 17 Maret 2025 - 23:18

Organisasi Pemuda Siap Kontribusi untuk Perubahan Kota Depok

Senin, 17 Maret 2025 - 23:06

Luar Biasa Mumtaz, Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Kampus Putra adakan PAS (Primago All Star Show) 2025

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:53

Art Show Primago 2025 sebagai Ajang Peningkatan Kreativitas & kebersamaan Santriwati Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago

Minggu, 16 Maret 2025 - 04:35

Buka Festival Ramadhan Taman Secawan 2, Istri Walikota Depok Cing Ikah Resmi Jadi Pembinaan Asosiasi UMKM Kota Depok

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:37

Alhamdulillah, Walikota Depok Supian Suri Melantik dan Mengukuhkan Pengurus MUI Depok, Siap Jaga Keharmonisan dan Layani Umat

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:22

Ketua Dewan Kebudayaan Kota Depok Apresiasi Kegiatan Forum Renja Disporyata Kota Depok Gelar Forum Renja Tahun 2025

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:21

Tanggapi Isu Aktivitas Asusila di Area Jalur Kereta Api, KAI Siap Kolaborasi Dengan Instansi Terkait

Berita Terbaru

Berita Depok

Organisasi Pemuda Siap Kontribusi untuk Perubahan Kota Depok

Senin, 17 Mar 2025 - 23:18