Ini Pesan Walikota Depok, Mohammad Idris Kepada Warga “Terapkan 8 Fungsi Keluarga”

- Reporter

Rabu, 24 Agustus 2022 - 10:24

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siarandepok.com -Peringatan Puncak Hari Anak Nasional dan Hari Keluarga Nasional Tingkat Kota Depok Tahun 2022, berlangsung di Alun-alun Kota Depok, Selasa (23/08/2022).

Adapun tema yang diambil dalam kegiatan tersebut yaitu, “Kita Anak Depok, Kita Sayang Keluarga” yang langsung dihadiri Wali Kota Depok Mohammad Idris.

Wali Kota Depok pada Hari Anak Nasional dan Hari Keluarga Nasional ini mengajak untuk bersama-sama melakukan evaluasi terhadap perkembangan pembangunan anak-anak kita, lewat Hari Keluarga Nasional ini,

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya atas nama pribadi atas nama pemerintah mengucapkan ribuan terima kasih kepada seluruh penyelenggara, panitia pelaksana acara ini yang sudah susah payah menyelenggarakan, harapan kita semua ini juga harus kita jadikan sebagai titik permulaan kembali untuk kita memperbaiki hal-hal yang terkait dengan masalah ketahanan keluarga dan hal-hal yang terkait dengan hak-hak anak,” paparnya.

Idris juga mengungkapkan, di Kota Depok ini 70 persen warga kota Depok yang saat ini jumlahnya sudah mencapai 2 juta jiwa, didominasi oleh anak-anak muda termasuk anak-anak remaja.

Ini semua merupakan bonus demografi yang harus kita kelola dengan baik, karena mereka adalah pengisi di negeri ini pada saat Indonesia Emas, ujarnya.

Idris menyebutkan, selama ini yang kita rasakan adalah keluhan-keluhan dari anak-anak kita ini, seperti kurangnya perhatian dari seorang ayah.

“Ternyata dalam penelitian juga disebutkan, Kedekatan anak dengan ayah memiliki dampak yang luar biasa terhadap antisipasi anak untuk tidak terjerumus dalam kegiatan negatif,” ujarnya.

Ia juga akan memberikan himbauan kepada keluarga, melalui Kampung KB agar bisa menerapkan 8 fungsi keluarga, meliputi fungsi keagamaan, fungsi sosial budaya, fungsi cinta dan kasih sayang, fungsi perlindungan, fungsi reproduksi, fungsi pendidikan sosialisasi, fungsi ekonomi, dan fungsi pelestarian lingkungan.

“Minimimal dari 2 juta warga kota Depok yang menjalankan sebanyak 50 persen, atau 1 juta keluarga, maka hal ini dapat mengurangi penyimpangan dari pada anak-anak tersebut,” ungkapnya.

Dalam kegiatan ini juga diserahkan piala pemenang berbagai perlombaan anak, baik itu tingkat kelurahan maupun kecamatan.

(Rohmat R)

Berita Terkait

Gerakan Ayo Peduli Sesama Salurkan Rp 196.000.000,- untuk Program Beasiswa Pendidikan Yatim & Dhuafa di Pesantren Tahun Ajaran 2024-2025
Organisasi Pemuda Siap Kontribusi untuk Perubahan Kota Depok
Luar Biasa Mumtaz, Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Kampus Putra adakan PAS (Primago All Star Show) 2025
Art Show Primago 2025 sebagai Ajang Peningkatan Kreativitas & kebersamaan Santriwati Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago
Buka Festival Ramadhan Taman Secawan 2, Istri Walikota Depok Cing Ikah Resmi Jadi Pembinaan Asosiasi UMKM Kota Depok
Telah Dibuka Pendaftaran Bimbel Persiapan Masuk Ma’had Al-Azhar Cairo Tahun 2025 Bersama Bimbel Primago
Alhamdulillah, Walikota Depok Supian Suri Melantik dan Mengukuhkan Pengurus MUI Depok, Siap Jaga Keharmonisan dan Layani Umat
Ketua Dewan Kebudayaan Kota Depok Apresiasi Kegiatan Forum Renja Disporyata Kota Depok Gelar Forum Renja Tahun 2025

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 04:35

Gerakan Ayo Peduli Sesama Salurkan Rp 196.000.000,- untuk Program Beasiswa Pendidikan Yatim & Dhuafa di Pesantren Tahun Ajaran 2024-2025

Senin, 17 Maret 2025 - 23:18

Organisasi Pemuda Siap Kontribusi untuk Perubahan Kota Depok

Senin, 17 Maret 2025 - 23:06

Luar Biasa Mumtaz, Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Kampus Putra adakan PAS (Primago All Star Show) 2025

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:53

Art Show Primago 2025 sebagai Ajang Peningkatan Kreativitas & kebersamaan Santriwati Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago

Minggu, 16 Maret 2025 - 04:35

Buka Festival Ramadhan Taman Secawan 2, Istri Walikota Depok Cing Ikah Resmi Jadi Pembinaan Asosiasi UMKM Kota Depok

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:37

Alhamdulillah, Walikota Depok Supian Suri Melantik dan Mengukuhkan Pengurus MUI Depok, Siap Jaga Keharmonisan dan Layani Umat

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:22

Ketua Dewan Kebudayaan Kota Depok Apresiasi Kegiatan Forum Renja Disporyata Kota Depok Gelar Forum Renja Tahun 2025

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:21

Tanggapi Isu Aktivitas Asusila di Area Jalur Kereta Api, KAI Siap Kolaborasi Dengan Instansi Terkait

Berita Terbaru

Berita Depok

Organisasi Pemuda Siap Kontribusi untuk Perubahan Kota Depok

Senin, 17 Mar 2025 - 23:18