Pilkada 2020, Pemkot Depok Siap untuk Sukseskan

- Reporter

Senin, 10 Februari 2020 - 12:09

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Siarandepok.com- Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) akan dilaksanakan pada tanggal 23 September 2020. Oleh karena itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Depok siap ikut serta menyukseskan acara tersebut, dengan harapan penyelenggaraan pesta demokrasi lima tahunan ini dapat berjalan dengan lancar dan damai.

“Dalam hal ini saya mewakili Wali Kota Depok Mohammad Idris berharap tingkat partisipasi pemilih pada Pilkada tahun ini juga bisa meningkat seperti Pemilu sebelumnya, ” tutur Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Hardiono, Minggu (09/02/20).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Hardiono, Pilkada merupakan tempat di mana masyarakat bisa menyalurkan aspirasinya. Oleh karena itu, warga yang telah memiliki hak pilih agar ikut menyumbangkan suaranya saat hari pencoblosan.

“Perlu dipahami hasil dari Pilkada ini akan menentukan arah pembangunan untuk lima tahun ke depan. Tentunya, ini sangat strategis, ” jelas Hardiono.

Hardiono menambahkan, guna meningkatkan partisipasi pemilihan, selain dukungan anggaran, pihaknya juga akan berkolaborasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok dalam mensosialisasikan tahapan pemilu kepada masyarakat

“Mudah-mudahan Pilkada tahun ini berjalan lancar tanpa gangguan. Kami pun di pemerintahan tetap memberikan pelayanan terbaik. Termasuk menjaga netralitas sebagai ASN, ” tandas Hardiono.

<

Berita Terkait

Supian Suri Diprediksi Menang Dalam Pilkada 2024 Karena Bakal Diusung Koalisi Parpol Besar
Syamsul Yakin, Nahkodai Ikatan Cendekiawan Betawi (ICB)
68 Jamaah Calon Haji Kecamatan Cipayung Kota Depok Ikuti Bimbingan Manasik Haji 2024
Family Ghathering YPIPD/SIT Pondok Duta Depok Ke Pengalengan Bersama Dirgantara AIA Tour Travel Depok
104 Santri Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Tahun 2024 Ikuti Ujian Masuk Pondok Modern Darussalam Gontor
Rumah Hijabers Depok Membuka Peluang Usaha Fashion Dari Rumah Tanpa Modal
LPM Aktif dan Non Aktif Dukung Supian Suri Jadi Walikota Depok 2024
3 Periode Berkuasa, Mazhab HM Ungkap Mohammad Idris Faktor Kemenangan PKS Depok

Berita Terkait

Rabu, 1 Mei 2024 - 19:04

KUA Kecamatan Cipayung dan Kanit Bintibsos Polres Metro Depok Sosialisasikan UU PKDRT

Rabu, 1 Mei 2024 - 11:06

Telah di Buka Program Beasiswa Pendidikan Laskar Langit Primago Untuk Anak Yatim Indonesia

Senin, 29 April 2024 - 11:22

Gathering Keluarga Besar Arrahman Islamic School 2024 Bersama Dirgantara AIA Tour Travel

Senin, 29 April 2024 - 10:13

Sebanyak 44 Santriwati Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah PRIMAGO Depok Lulus 100 Persen Menjadi Santriwati Gontor Putri 2024

Senin, 29 April 2024 - 05:43

Peserta Didik PKBM Primago Tampil Teater Pada Acara HUT ke-25 Kota Depok 2024

Minggu, 28 April 2024 - 20:30

PKBM Primago Indonesia Depok Bekali Para Siswa Skill Microsoft Office dan Dasar Komputer

Sabtu, 27 April 2024 - 19:30

Ngerahul 1 : Mancing Bakot

Jumat, 26 April 2024 - 13:47

Dibuat Deg-Degan, Akhirnya Indonesia Gulung Korea Selatan Dalam Perempat Final Piala Asia U-23

Berita Terbaru