Siarandepok.com – Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kota Depok berhasil memadamkan kebakaran yang terjadi di satu rumah makan yang berlokasi di Jalan Kejayaan Raya, Kelurahan Abadijaya, Kecamatan Sukmajaya pada Selasa (28/05/2019). Api membakar rumah makan sekitar pukul 13.00 WIB, dan berhasil dipadamkan pukul 14.15 WIB.
Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok, Gandara Budiana mengatakan penyebab kebakaran diduga karena adanya korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa akibat kebaran tersebut.
“Untuk pemadaman kali ini petugas kami tidak ada kendala. Semua lancar dan bisa ditangani dengan baik” ujarnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kemudian untuk mobil Damkar yang diturunkan berasal dari beberapa Unit Pelaksana Teknis (UPT). Diantaranya dua mobil dari UPT Cimanggis, dua mobil dari Markas Komando (Mako) kembang dan satu mobil dari UPT Tapos.
“Kami juga menurunkan satu mobil dari UPT Cipayung, satu mobil dari UPT Bojongsari, serta dua mobil dari Balai Kota Depok. Kita semua kompak dalam bertugas, saling mendukung sehingga api bisa dipadamkan” tandasnya.
