Siarandepok.com – Juventus belum bisa mewujudkan ambisi menjuarai Liga Champions. Sudah ada Cristiano Ronaldo, Bianconeri diwajibkan bisa mengangkat Si Kuping Besar.
Dalam empat musim belakangan, Juventus sudah dua kali menjejak ke final Liga Champions. Sialnya, semua berakhir dengan kegagalan.
Juve kalah dari Barcelona di final pada musim 2014/2015. Sementara dua musim setelahnya, Si Nyonya Tua takluk dari Real Madrid di babak puncak Liga Champions.
Untuk mewujudkan ambisi menjadi juara Liga Champions, Juve memboyong Ronaldo dari El Real. Pemain Portugal itu menjadi kunci sukses tim ibukota Spanyol itu menjuarai Liga Champions tiga musim berurutan.
Ronaldo menahbiskan diri menjadi pemain tersubur dalam tiga musim terakhir Liga Champions. Oleh karena itu, Juve mau menebusnya mahal, sampai 112 juta euro.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Eks pemain Inter, Marco Materazzi, menilai bahwa Juve merupakan kandidat kuat juara Liga Champions. Ditambah dengan kehadiran Ronaldo, mereka wajib untuk juara.
“Saat anda sudah banyak memenangi gelar di Italia, anda ingin melakukan langkah maju dan langkah itu dalam hal ini adalah Liga Champions,” kata Materazzi di Football Italia.
“Musim panas lalu, mereka mendatangkan pemain yang tak bisa dibandingkan dengan siapapun di Liga Champions. Saya pikir itu target utama mereka.”
“Sulit bagi sebuah tim untuk merebut gelar juara dari mereka karena mereka merupakan tim paling lengkap dan terorganisir, yang sudah menang bersama dan bermain bersama selama bertahun-tahun.”
“Ronaldo harus melakukan tugasnya. Akan menjadi masalah kalau mereka tak memenanginya karena kalau mereka tak mampu, akan menjadi sebuah kegagalan,” pemain peraih treble bersama Inter itu menambahkan.