Siarandepok.com – Lomba Motion Grafis dan Video Grafis harus memenuhi salah satu dari tujuh pilar Kota Cerdas. Ketujuh pilar yang dimaksud adalah program kegiatan dari Pemkot (Pemerintah Kota) Depok dari berbagai OPD (Organisasi Perangkat Daerah). (23/08/2018)
Lomba ini akan diselenggarakan oleh Diskominfo (Dinas Komunikasi dan Informasi) Kota Depok pada acara Depok ICT Award 2018 (Depok Information and Communication Technology Award 2018).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dilansir dari depok.go.id, Rahmat Maulana, Kepala Bidang Aplikasi Informatika Diskominfo Kota Depok, mengatakan “Konsep yang kami berikan harus berupa program kegiatan pemerintah yang selanjutnya dapat disosialisasikan kepada masyarakat,”
Adapun tujuh pilar Kota Cerdas antara lain:
- Smart Goverment, pilar ini memanfaatkan teknologi informasi untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat secara efektif dan efisien.
- Smart Mobility, pilar ini mencakup aspek transportasi dan pembangunan infrastruktur.
- Smart Environment, pilar ini meliputi pengendalian sumber air bersih, pengelolahan limbah, pengelolaan sampah, pengelolaan setu, penataan ruang terbuka hijau dan taman kota, serta penataan lingkungan.
- Smart Living, pilar ini meliputi pengelolaan sarana dan prasarana olahraga, pengelolaan sarana dan prasarana kesehatan, pelayanan kesehatan, serta RPTRA (Ruang Publik Terpadu Ramah Anak).
- Smart Economy, pilar ini meliputi peningkatan inovasi, akses, daya saing dan pemasaran KUKM (Koperasi Usaha Kecil Menengah).
- Smart People, pilar ini meliputi upaya untuk meningkatkan kecerdasan, inovasi, dan Kreativitas warga Depok.
- Smart Branding, pilar ini meliputi pemanfaatan media cetak, media elektronik, internet, dan media sosial.
Rahmat berharap semoga nantinya konten yang diberikan dapat memberikan pesan yang baik untuk masyarakat Kota Depok.
“Semoga dengan konten yang kami berikan dapat memberikan pesan yang baik untuk masyarakat dalam mensosialisasikan seluruh program pemerintah melalui karya yang dihasilkan seluruh peserta,” Lanjutnya.
Penulis: Dhea A
