SiaranDepok — Pemerintah Kota Depok menyiapkan anggaran sebesar Rp80 miliar untuk pembebasan lahan pembangunan flyover Citayam. Proyek infrastruktur tersebut direncanakan mulai dilaksanakan pada tahun 2027 sebagai upaya mengatasi kemacetan parah di Jalan Raya Citayam.
Sekretaris Daerah Kota Depok, Supian Suri, mengatakan pembebasan lahan mencakup dua wilayah administrasi. Wilayah utara berada di Kota Depok, sementara wilayah selatan masuk dalam kawasan Kabupaten Bogor.
“Karena berada di dua wilayah, pembangunan flyover Citayam akan melibatkan Pemkot Depok, Pemerintah Kabupaten Bogor, serta Pemerintah Provinsi Jawa Barat,” kata Supian.
Ia menilai pembangunan flyover Citayam bersifat mendesak mengingat kondisi lalu lintas di kawasan tersebut yang kerap mengalami kemacetan dan kesemrawutan, terutama pada jam sibuk.
Melalui pembangunan flyover ini, pemerintah berharap dapat mengurangi kepadatan kendaraan dan meningkatkan kelancaran arus lalu lintas di kawasan perbatasan Depok–Bogor. (Asep)










