Tingkatkan Kualitas Data, Kecamatan Kemang Gelar Rakor Pendataan Keluarga 2022

- Reporter

Jumat, 30 September 2022 - 14:41

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

siarandepok.com – Data keluarga adalah bagian penting dari pembangunan. Data yang akurat akan menciptakan pembangunan yang tepat sasaran.

Menyadari hal itu, Rabu, 28 September 2022, Kecamatan Kemang menggelar Rakor Pemutakhiran Data Keluarga 2022. Kegiatan berlangsung di aula Kecamatan Kemang, jl. Kemang Kiara, Kemang, Kabupaten Bogor.

Dalam kegiatan itu, hadir Sekcam Kemang, Budi Riva, S.STP., M.Si, Kepala UPT Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Bogor wilayah 3 Ciseeng, Dadang Surahmat, SE, Korlap KB Kecamatan Kemang, Khairunnas, S.HI., MM, para perangkat desa se Kecamatan Kemang, TP. PKK, dan kader pendata. Kegiatan berlangsung dari siang sampai sore.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya yang sekaligus membuka acara, Sekcam Budi Riva, menyampaikan pentingnya data keluarga dalam merencanakan pembangunan. Dia berharap pendataan ini dapat berjalan lancar dengan dukungan seluruh perangkat desa dan kader pendata.

Sekcam Budi Riva menyoroti pentingnya sinkronisasi data dari berbagai instansi. Hal ini agar pelaksanaan pembangunan selaras dengan kebutuhan masyarakat. “Kita berharap pendataan yang dilakukan beberapa instansi tersinkronisasi sehingga lebih mudah dalam merencanakan pembangunan,” ujarnya.

Dadang Surahmat, SE, menegaskan pendataan keluarga adalah salah satu program dari DP3AP2KB Kabupaten Bogor. Namun dia menyampaikan ada program lain yang juga membutuhkan dukungan lintas sektor, yaitu penanganan serta perlindungan anak dan perempuan dari tindakan kekerasan. “Selain program KB, DP3AP2KB juga melakukan pendampingan pada anak dan perempuan korban kekerasan,” ujarnya.

Khairunnas, S.HI., MM, yang menjadi narasumber Rakor Pemutakhiran Data Keluarga 2022 pada kegiatan itu, menekankan pentingnya kader pendata melakukan wawancara langsung untuk mendapatkan data yang akurat. “Saya minta kepada kader agar melakukan wawancara langsung pada keluarga sasaran pemutakhiran data tahun 2022,” ujarnya.

Khairunnas juga meminta agar kader meningkatkan kemampuan dalam mengoptimalkan penggunaan smartphone. Hal ini karena Pemutakhiran Data Keluarga 2022 menggunakan aplikasi yang dapat dioperasikan menggunakan smartphone. “Pendataan ini menggunakan aplikasi yang dapat dikerjakan menggunakan smartphone. Oleh karena itu kader pendata harus dapat mengoperasikan telpon pintar,” tuturnya./Naz

Berita Terkait

Dirgantara AIA Tour Travel Depok Membuka Program Open Trip Ke Pangalengan di Tahun 2025
Wali Kota Belum Ngucapin Selamat ke Supian-Chandra, Netizen: Mungkin Masih Dongkol
Ucapkan Selamat ke Supian-Chandra, Gubernur Jabar Siap Kolaborasi Bangun Depok Lebih Maju
Supian-Chandra Gelar Syukuran Kemenangan Bersama Ribuan Warga Depok
Bye Bye Petahana, Supian-Chandra Resmi Menang Telak di Pilkada Depok, Ini Jadwal Pelantikannya!
Setelah 20 Tahun, KH. Syihabudin Ahmad Geser Kepemimpinan KH. Dimyati di MUI Kota Depok
Pondok Pesantren Daarul Muttaqien Parung Bogor adakan kegiatan Seminar Penguatan Nilai – Nilai Kepesantrenan bersama Motivator Pendidikan
Dirgantara AIA Tour Travel Rajanya Tour Travel Depok
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 4 Desember 2024 - 20:28

Dirgantara AIA Tour Travel Depok Membuka Program Open Trip Ke Pangalengan di Tahun 2025

Rabu, 4 Desember 2024 - 19:18

Wali Kota Belum Ngucapin Selamat ke Supian-Chandra, Netizen: Mungkin Masih Dongkol

Rabu, 4 Desember 2024 - 19:12

Ucapkan Selamat ke Supian-Chandra, Gubernur Jabar Siap Kolaborasi Bangun Depok Lebih Maju

Selasa, 3 Desember 2024 - 20:55

Supian-Chandra Gelar Syukuran Kemenangan Bersama Ribuan Warga Depok

Selasa, 3 Desember 2024 - 20:50

Bye Bye Petahana, Supian-Chandra Resmi Menang Telak di Pilkada Depok, Ini Jadwal Pelantikannya!

Selasa, 3 Desember 2024 - 09:31

Pondok Pesantren Daarul Muttaqien Parung Bogor adakan kegiatan Seminar Penguatan Nilai – Nilai Kepesantrenan bersama Motivator Pendidikan

Selasa, 3 Desember 2024 - 09:30

Dirgantara AIA Tour Travel Rajanya Tour Travel Depok

Minggu, 1 Desember 2024 - 19:24

Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Kampus Putra adakan kegiatan Perfotoan Untuk Dokumentasi Pondok & Mengabadikan Kenangan Santri

Berita Terbaru