Kelurahan Duren Mekarsari Berikan Pelatihan Digital Marketing Kepada Pelaku UMKM

- Reporter

Kamis, 9 Juni 2022 - 14:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siarandepok.com– Sebanyak 25 Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang berada di Kelurahan Duren Mekar (Dumek) Kecamatan Bojongsari mendapatkan pelatihan Digital Marketing dari Kelurahan Dumek.

Pelatihan ini bertujuan meningkatkan cara pemasaran dan promosi produk pelaku UMKM di media sosial. Sebab, saat ini semua kegiatan, salah satunya berdagang dilakukan secara digital.

“Pada pelatihan kali ini kami menghadirkan narasumber dari Jabar Juara, yaitu Renata Anindia Wardana untuk memberikan materi kepada para peserta,” ujar Lurah Dumek, Yadi Supriyadi.

Yadi Supriyadi menjelaskan para peserta diberikan beberapa materi antara lain bagaimana cara memasarkan produk yang benar di media sosial dan membuat foto produk yang dapat menarik minat pembeli.

“Semoga dengan adanya pelatihan ini, para pelaku UMKM di sini dapat berkembang dan usahanya semakin meningkat,” ujarnya.

Sementara itu, Prima Puspanita, Kepala Seksi Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) Kelurahan Dumek, mengungkapkan, pelatihan dilakukan selama dua hari yaitu 7-8 Juni 2022. Pelatihan bertempat di Kampung Belang Resto, Kelurahan Dumek.

“Selain pelaku UMKM, pelatihan juga diikuti oleh warga yang berminat,” pungkas Prima Puspanita.

Berita Terkait

Kelakar Prabowo Soal Isu Dikendalikan Jokowi, Sebut Tak Takut tapi Tetap Hormati Pendahulu
Prabowo Turun Gunung, KPK Pastikan Penyelidikan soal Whoosh Tetap Jalan
Akademisi Sulfikar Amir Blak-blakan Ungkap Jatah APBN untuk IKN: Duit Habis, Pembangunan Dikerjakan BUMN
Respons Menkeu Purbaya soal Ekonomi RI Tumbuh 5,04 Persen, Sebut Ada Hubungannya dengan Arah Kebijakan Fiskal
Selain Dicap Sebagai Kota Hantu, Akademisi Ungkap Dua Isu Utama Penyebab IKN Jadi Sorotan Media Asing
10 Poin Tuntutan Aksi Demonstrasi Buruh di DPR, dari Desak UU Ketenagakerjaan hingga Minta Hentikan Badai PHK di Kalangan Pekerja
Di Balik Kasus Korupsi Gubernur Riau, Ada Pejabat Sekretaris Dinas PUPR yang Dipulangkan KPK
Beda Persiapan Timnas Indonesia dengan Brazil Jelang Laga di Piala Dunia U-17: Pupuk Mental Baja vs Pijat Sampai Tidur

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 20:40 WIB

Kelakar Prabowo Soal Isu Dikendalikan Jokowi, Sebut Tak Takut tapi Tetap Hormati Pendahulu

Kamis, 6 November 2025 - 20:36 WIB

Prabowo Turun Gunung, KPK Pastikan Penyelidikan soal Whoosh Tetap Jalan

Kamis, 6 November 2025 - 20:33 WIB

Akademisi Sulfikar Amir Blak-blakan Ungkap Jatah APBN untuk IKN: Duit Habis, Pembangunan Dikerjakan BUMN

Kamis, 6 November 2025 - 19:42 WIB

Respons Menkeu Purbaya soal Ekonomi RI Tumbuh 5,04 Persen, Sebut Ada Hubungannya dengan Arah Kebijakan Fiskal

Kamis, 6 November 2025 - 19:39 WIB

Selain Dicap Sebagai Kota Hantu, Akademisi Ungkap Dua Isu Utama Penyebab IKN Jadi Sorotan Media Asing

Kamis, 6 November 2025 - 19:16 WIB

Di Balik Kasus Korupsi Gubernur Riau, Ada Pejabat Sekretaris Dinas PUPR yang Dipulangkan KPK

Kamis, 6 November 2025 - 19:08 WIB

Beda Persiapan Timnas Indonesia dengan Brazil Jelang Laga di Piala Dunia U-17: Pupuk Mental Baja vs Pijat Sampai Tidur

Kamis, 6 November 2025 - 18:38 WIB

Wujudkan Sekolah Islam Unggul dan Berdaya Saing di Lampung Bersama KPSI

Berita Terbaru