Siarandepok.com- Kompetisi lomba Pendidikan tingkat Kecamatan limo resmi dimulai dengan diawali lomba Kompetisi Olahraga Siswa Nasional ( KOSN ) dan Kompetisi Sains Nasional (KSN ).
Diadakan di dua tempat yang berbeda yaitu untuk lomba KOSN diadakan di SDN Limo 2 sementara untuk lomba KSN diadakan di SD Gama Junior, Senin ( 28/3/2022 )
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Seluruh SD Negeri dan SD Swasta se Kecamatan Limo ikut terlibat dalam ajang seleksi lomba pendidikan ini yaitu, 9 SD Negeri dan 16 SD Swasta.
Ketua K3S limo yang juga Kepala Sekolah SDN Meruyung, Maman S.Pd, yang didaulat menjadi Ketua Panitia lomba pendidikan tingkat Kecamatan Limo mengatakan, kegiatan ini adalah ajang seleksi untuk menuju kejuaraan tingkat Kota. Lomba ini merupakan salah satu upaya dalam mendukung pengembangan pendidikan krakter siswa dan pengembangan bakat siswa dalam mencetak bibit unggul di usia dini.
‘’Alhamdulillah hari ini lomba pendidikan sudah dimulai dan telah menghasikan siapa siapa pemenangnya, khususnya untuk lomba KOSN ( Karate, Pensak Silat, Taekwondo ). Dimana hari ini telah melombakan dua jenis lomba, yaitu KOSN dan KSN. Untuk lomba KOSN telah diumumkan pemenangnya dan untuk lomba KSN hasilnya masih sedang proses penilaian,’’ sebut Maman.
Sementara Pengawas Pendidikan SD untuk wilayah limo, Drs Sulaiman M.Pd, berpesan kepada anak anak yang telah mendapatkan yang terbaik di ajang seleksi hari ini, untuk jangan pernah berpuas diri. Dia mengingatkan untuk tetap berlatih karena masih ada menanti didepan perlombaan – perlombaan berikutnya yaitu, lomba tingkat Kota yang akan diadakan di Kecamatan Sukmajaya.
‘’Andaikan kalian juara di tingkat Kota, kalian akan diberangkatkan ke tingkat propinsi mewakili Kota Depok, selanjutnya apabila menjadi yang terbaik di tingkat Propinsi kalian akan menjadi wakil Propinsi Jawa Barat maju ke tingkat Nasional, dan seterusnya, juara di tingkat Nasional sudah barang tentu akan diundang ke Istana dan bertemu dengan Presiden,’’ tandasnya membakar semangat mereka.
‘’Bagi anak anak yang hari ini belum berhasil meraih yang terbaik jangan pernah berputus asa, kalian bukan berarti gagal, ini hanyalah merupakan kesuksesan yang tertunda, tetap berlatih, berlatih, kedepan Insya Allah akan bisa meraih yang terbaik,’’ lanjutnya.
Tidak lupa Sulaiman mengucapkan terimakasih kepada seluruh yang terlibat dalam lomba pendidikan Kecamatan limo, juga kepada Ketua K3S kecamatan Limo, Seluruh kepala sekolah SD Kecamatan limo dan kepada anak anak yang berhasil menjadi yang terbaik hari ini.
Berikut nama sekolah juara 1, 2, dan 3 lomba KOSN kecamatan Limo
Karate
Putra : 1. SD Muhammadiyah. 2. SDn Grigol 2, 3. SDN Khalifah
Putri : 1. SD Muhammadiyah, 2. SDN Grogol 1, 3. SDN Grogol 1
Pencak Silat
Putra : 1. Gama junior, 2. SDI Plus Darul Ulum,3. SDI PLus Darul Ulum
Putri : 1. SDI Plus Darul, 2. SDI Plus Darul Ulum, 3. SD Muhammadiyah
Taekwondo
Putra : 1. SDIT Darojatul Ulum, 2. SD Lazuardi, 3. SD Pioneer
Putri : 1.SD Pioneer, 2. SDN Meruyung
Berikut Jadwal Kegiatan Lomba – Lomba Pendidikan tk. Kecamatan Limo
1. KOSN, Senin, 28 Maret 2022, Tempat SDN Limo 2 & 3
2. KSN, Senin, 28 Maret 2022, tempat SD Gama Junior (Grogol)
3. Literasi, 29 Maret 2022, tempat SDN Krukut 3
4. Pasanggiri,29 Maret 2022, tempat SDN Grogol 2
5. FLS2N, 30 Maret 2022 tempat SDN Grogol 1
6. Pentas PAI, 31 Maret 2022, tempat SDN Limo 2 & 3
(Betman/Hisan)
