oleh

Bantuan Sosial Tunai Cair Dua Bulan, Pancoranmas Paling Banyak Terima 

Siarandepok.com– Masyarakat Kota Depok yang terdampak virus Covid-19
kembali mendapatkan Bantuan Sosial Tunai (BST) dari pusat. Penyaluran bantuan tersebut dilakukan PT Pos Indonesia, Kantor Pos Kota Depok sebesar Rp600.000. Dari 131.156 jiwa, Kecamatan Pancoranmas menjadi wilayah paling banyak menerima BST dengan total penerima sebanyak 17.724 jiwa.

Kepala Kantor Pos Kota Depok, Cecep Priadi Usman menyampaikan bahwa total masyarakat Kota Depok yang mendapat BST pada kali ini sebanyak 131.156 jiwa. “Kami sudah launching kemarin pertama pada Minggu (18/7) di Kecamatan Pancoranmas, Kelurahan Depok Jaya,” tuturnya, Selasa (20/7).

Dia juga menjelaskan, penyaluran BST senilai Rp300.000 sudah mulai dilakukan pada Minggu (18/7). “Mereka mendapat BST untuk bulan Mei dan Juni. Sehingga masing-masing penerima mendapat Rp600.000,” ungkapnya.

Menurut dirinya, dari total keseluruhan yang menerima BST sebanyak 131.156 penerima, jumlah yang paling banyak memang di Pancoranmas.

Cecep menambahkan, sesuai dengan data yang terdapat di Kantor Pos, bagi penerima setiap wilayah, untuk Kecamatan Beji sebanyak 10,661 penerima, Kecamatan Bojongsari 9,023 penerima, Kecamatan Cilodong sebanyak 13,064 penerima, lalu Kecamatan Cimanggis 12.535 penerima.

Kemudian, Kecamatan Cinere sebanyak 4,787 penerima, Kecamatan Cipayung 10,165 penerima, Kecamatan Limo sebanyak 6,411 penerima, Kecamatan Sawangan 12,193 penerima, Kecamatan Sukmajaya 16,186 penerima, dan terkahir Kecamatan Tapos sebanyak 18,407 penerima. “Semua disalurkan secara rumah ke rumah atau door to door, karena massa PPKM Darurat,” jelasnya.

Ia meminta kepada masyarakat untuk tidak memberikan serta melapor, jika ada petugas kantor pos yang melakukan pemungutan biaya penyaluran dana BST atau ada pemotongan yang dilakukan. Hal tersebut agar dilakukan antisipasi maupun pencegahan yang dilakukan oknum yang tidak bertanggung jawab dalam memanfaatkan situasi seperti ini. “Dan juga ditegaskan, tidak ada pungutan yang ditarik oleh petugas kami,” tegasnya.

Salah satu penerima BST di Kelurahan Depok Jaya, Imron M mengaku, uang cash tersebut sangat berguna untuk kehidupan sehari-hari saat pandemi. Memang Covid-19 sangat mengancam kelaparan. “Semua disekat, kerja pun tidak bisa malah yang ada di-PHK,” tandasnua singkat.(arn/rd)

Fakta dan Data BST Depok :

Kegiatan :

Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) Kota Depok

Periode :

2 Bulan (Mei dan Juli)

Nominal Bantuan :

Rp300 ribu

Penyaluran :

Rumah ke Rumah

Penerima Per Kecamatan :

Pancoranmas : 17.724 penerima

Beji : 10.661 penerima

Bojongsari : 9.023 penerima

Cilodong : 13.064 penerima

Cimanggis : 12.535 penerima

Cinere : 4.787 penerima

Cipayung : 10.165 penerima

Limo :  6.411 penerima

Sawangan : 12.193 penerima

Sukmajaya : 16.186 penerima

Tapos : 18.407 penerima

Total Penerima BST se- Depok : 131.156 penerima

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Berita Terbaru