Beberapa Kelurahan dengan Jumlah Kasus Sembuh Covid-19 di Atas 1.500

- Reporter

Selasa, 6 Juli 2021 - 12:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siarandepok.com– Data kasus sebaran Covid-19 kini kembali diperbarui lagi oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Depok. Berdasarkan dengan data yang dirilis kemarin 05 juli 2021, terdapat tujuh kelurahan dengan jumlah kasus sembuh Covid-19 di atas 1.500 orang.

Pertama, Kelurahan Sukatani dengan jumlah kasus sembuh Covid-19 yaitu sebanyak 2.064 orang. Lalu, Kelurahan Tugu 2.021 orang dan Kelurahan Sukamaju 1.978 orang.

Selanjutnya, Kelurahan Tanah Baru 1.807 orang, Kelurahan Mekarsari 1.854 orang, Kelurahan Baktijaya dengan 1.629 orang dan Kelurahan Abadijaya 1.608 sembuh.

Sedangkan, untuk kasus konfirmasi aktif Covid-19 terendah yaitu Kelurahan Sawangan Baru dengan 17 kasus, Kelurahan Curug 35 kasus, Kelurahan Sawangan 38 kasus. Kemudian, Kelurahan Bojongsari Baru 39 kasus dan Kelurahan Cisalak 42 kasus.

Untuk kasus kematian terendah akibat Covid-19 ditempati Kelurahan Cipayung Jaya dengan tiga kasus, Kelurahan Jatimulya dan Bojongsari Baru lima kasus.  Lalu, Kelurahan Pangkalanjati Baru, Duren Seribu, Tapos, serta Leuwinanggung dengan masing-masing enam kasus.

Oleh karena itu, dalam upaya memutus mata rantai Covid-19, Pemkot Depok selalu mengingatkan masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan melalui 6M. Yaitu memakai masker, mencuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir, menjaga jarak aman, menjauhi kerumunan, mengurangi mobilisasi dan interaksi, serta menghindari makan bersama.

Masyarakat juga diminta agar selalu menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Dengan menjaga pola makan, berolahraga dan istirahat yang cukup.

Berita Terkait

Halaqoh Alumni Pesantren Salafiyah Kauman Pemalang Gagas Kurikulum Hijau; Ekoteologi dan Fiqh Al-Bi’ah Jadi Kerangka Baru Pendidikan Pesantren
Semakin Semerawut, Generasi SS Minta Pemkot Depok Kolaborasi Dengan KAI dan DJKA Untuk Penertiban Depok Baru
Kemendukbangga Dorong RPJMD Akomodasi Peta Jalan Pembangunan Kependudukan
Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Depok Membuka Program Pendidikan Jenjang SD – SMP – SMA Tahun Ajaran 2025-2026
Primago Consulting Gelar Pelatihan Strategi Promosi Sekolah Bagi Pimpinan Lembaga, Direktur Pendidikan, Kepala Sekolah, Panitia PPDB dan Guru
Songsong Transformasi Umrah 1447 H, Ini Harapan CEO KIAS Travel, Muhammad Khairi: Inovasi Saudi, Kesempatan Kita
Suasana Gotong Royong Pemotongan Hewan Qurban Di Mushola Al-MUK’MIIN RT.003 RW.04 Sukatani,Tapos -Depok
Dirgantara AIA Group Menjadi Rumah Pergerakan Anak Muda yang Hobi Traveling di Kota Depok

Berita Terkait

Jumat, 13 Juni 2025 - 18:33 WIB

Halaqoh Alumni Pesantren Salafiyah Kauman Pemalang Gagas Kurikulum Hijau; Ekoteologi dan Fiqh Al-Bi’ah Jadi Kerangka Baru Pendidikan Pesantren

Jumat, 13 Juni 2025 - 13:50 WIB

Semakin Semerawut, Generasi SS Minta Pemkot Depok Kolaborasi Dengan KAI dan DJKA Untuk Penertiban Depok Baru

Kamis, 12 Juni 2025 - 14:30 WIB

Kemendukbangga Dorong RPJMD Akomodasi Peta Jalan Pembangunan Kependudukan

Rabu, 11 Juni 2025 - 14:07 WIB

Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Depok Membuka Program Pendidikan Jenjang SD – SMP – SMA Tahun Ajaran 2025-2026

Selasa, 10 Juni 2025 - 19:17 WIB

Songsong Transformasi Umrah 1447 H, Ini Harapan CEO KIAS Travel, Muhammad Khairi: Inovasi Saudi, Kesempatan Kita

Minggu, 8 Juni 2025 - 18:59 WIB

Suasana Gotong Royong Pemotongan Hewan Qurban Di Mushola Al-MUK’MIIN RT.003 RW.04 Sukatani,Tapos -Depok

Minggu, 8 Juni 2025 - 18:51 WIB

Dirgantara AIA Group Menjadi Rumah Pergerakan Anak Muda yang Hobi Traveling di Kota Depok

Sabtu, 7 Juni 2025 - 22:36 WIB

CV Dirgantara Sejahtera Bersama Depok Tebar 3 Kambing Hewan Qurban di 3 Titik di Hari Raya Idul Adha 1446H/2025

Berita Terbaru

Buku

As-Siraj, Kitab Langka dari Kebumen

Sabtu, 14 Jun 2025 - 18:33 WIB