FUIB Sulsel Tolak Upaya Pemisahan Papua dari NKRI

- Reporter

Selasa, 3 September 2019 - 19:11

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kegiatan Semarak Pawai Muharram 1441 Hijriyah yang digelar Forum Ummat Islam Bersatu (FUIB) Sulawesi Selatan di depan Monumen Mandala Pembebasan Irian Barat, Jalan Jenderal Sudirman, Selasa (3/9), juga menyinggung tentang konflik yang terjadi di Papua dan Papua Barat.

Ketua FUIB Sulawesi Selatan, Mukhtar Daeng Lau, dalam penyampaian pernyataan sikapnya, mengatakan Indonesia sekarang ini sedang digoyang dengan isu rasisme yang berujung pada perlawanan masyarakat Papua dan Papua Barat.

Dia menyebut, itu semua terjadi karena adanya provokasi dan propaganda dari orang-orang yang tidak bertanggungjawab yang menginginkan Papua lepas dari pangkuan NKRI.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Mereka bertujuan hendak memecah belah persatuan dan memperkeruh keadaaan yang selama ini terjalin dan terjaga dengan baik. Maka, kami dari FUIB Sulsel sebagai bagian dari anak bangsa akan ikut serta menjaga kedaulatan NKRI,” kata Ustaz Mukhtar, sapaan akrabnya.

Melalui orasinya, ia menyerukan kepada seluruh kaum Muslimin dan seluruh komponen ummat untuk merapatkan barisan guna menjaga persatuan dan solidaritas ummat dalam menciptakan suasana kondusif dan stabilitas di wilayah masing-masing.

Ustaz Mukhtar juga menyatakan akan mendukung sepenuhnya upaya aparat penegak hukum dalam menindak tegas dan mengamankan orang-orang yang membuat provokasi antara elemen anak bangsa sehingga terjadi konflik horisontal.

“Kami menolak keras dan mengutuk upaya provokasi melalui isu rasis yang tidak bertanggungjawab. Menolak adanya usaha pemisahan dari tanah air Indonesia. Kami menyerukan untuk senantiasa siap siaga menghadapi segala kemungkinan yang bisa terjadi. Siapkan diri untuk menjaga NKRI,” tegas Ustaz Mukhtar.

Berita Terkait

Undian Panen Hadiah Simpedes Periode 1 Tahun 2024: Branch Office BRI Tambun Berikan Apresiasi Hadiah Menarik untuk Nasabah Setia
Calon Walikota Depok, Supian Suri Sambangi Rumah Warga yang Atapnya Ambruk di RT 01 RW 08 Sukatani Tapos
Pencegahan Stunting Dimulai Dari Keluarga Berkualitas
Miris…Ketika Duka Dijadikan Bahan Pencitraan, Bukan Segera Peremajaan
Tak Takut Dicontek Pihak Sebelah, Supian Suri Jelaskan Jurus Tuntaskan Kemacetan di Jalan Raya Sawangan
Pesta Rakyat Meriahkan Pelantikan Prabowo-Gibran: Simbol Dukungan dan Persatuan Indonesia
Mengulik Janji Supian Suri terhadap Madrasah, Pondok Pesantren dan Guru Agama di Kota Depok
Satu Dekade Legacy Presiden Jokowi: Capaian Infrastruktur Begitu Masif

Berita Terkait

Selasa, 3 Desember 2024 - 09:31

Pondok Pesantren Daarul Muttaqien Parung Bogor adakan kegiatan Seminar Penguatan Nilai – Nilai Kepesantrenan bersama Motivator Pendidikan

Selasa, 3 Desember 2024 - 09:30

Dirgantara AIA Tour Travel Rajanya Tour Travel Depok

Minggu, 1 Desember 2024 - 19:24

Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Kampus Putra adakan kegiatan Perfotoan Untuk Dokumentasi Pondok & Mengabadikan Kenangan Santri

Minggu, 1 Desember 2024 - 13:47

Hitungan Real Count Tingkat Kecamatan Supian-Chandra Menang 53 Persen Dalam Pilkada Kota Depok

Minggu, 1 Desember 2024 - 09:23

Dr Awaluddin Faj, M.Pd Launching Buku Promosi Sekolah “Cara Unik Promosi Sekolah” Tahun 2024

Sabtu, 30 November 2024 - 21:16

Ratusan Ulama, Kyai dan Ustadz se-Kota Depok Gelar Tasyakuran Kemenangan Supian – Chandra

Sabtu, 30 November 2024 - 21:14

Selisih Suara Sangat Jauh dan Tak Mungkin Terkejar, Supian-Chandra Siap-siap Dilantik

Sabtu, 30 November 2024 - 20:33

Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago adakan seminar Parenting “Mendidik Anak di Era Digital” Bersama Motivator Pendidikan

Berita Terbaru

Berita

Dirgantara AIA Tour Travel Rajanya Tour Travel Depok

Selasa, 3 Des 2024 - 09:30