Siarandepok.com – Sekolah Smart Cibinong (SSC) merupakan salah satu sekolah unggulan di lingkungan Cibinong, Kab. Bogor dan sekitarnya. Hal tersebut ditunjukkan dengan kualitas lulusannya dimana SSC yang sekarang meliputi jenjang TK, SD dan SMP, mampu bersing dengan lulusan dari sekolah lain. Ke depan, SSC akan terus melakukan pembenahan, terutama kualitas tenaga pendidik serta sarana dan prasarananya.
Malahan dalam waktu dekat akan membuka jenjang SLTA.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kita sudah siapkan untuk membuka jenjang SMA”, kata Iwan Ridwan, Direktur Eksekutif Dompet Dhuafa Sosial Enterprise Dompet Dhuata (DD), yang menaungi lembaga pendidikan ini.
Hal tersebut disampaikan Iwan saat mengukuhkan dan melantik Direktur SSC yang baru, Wildan Hakim Mahardhika, M.A., pada 15 Agustus 2019 lalu. Hadir dalam kesempatan itu Direktur Pendidikan Mandiri DD, Yuli Pujihardi.
Dompet Dhuafa (DD) merupakan lembaga nirlaba yang aktif melakukan pemberdayaan masyarakat baik di bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan lingkungan hidup. SSC sendiri merupakan salah satu dari sekian banyak lembaga pendidikan yang dikelola DD.
DD juga megelola sejumlah rumah sakit dan klinik kesehatan di berbagai daerah. Sekolah yang beralamat di Jl. Raya Narogong KM.7 Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor ini semula dikembangkan oleh PT Holcin Indonesia Tbk dalam rangka program Corporate Social Responsibility (CSR). Namun, kemudian diwakafkan kepada DD dengan tujuan agar pengelolaannya lebih profesional.
“Kita siap untuk menjadikan SSC sebagai salah satu sekolah unggulan dengan biaya yang tetap terjangkau oleh masyarakat, terutama masyarakat di sekitarnya,” tegas Iwan. (Asri Al Jufri)
