Siarandepok.com- Ikatan keluarga pondok modern Gontor, cabang Depok melalui program bimbingan belajar Arraziin mengadakan acara seminar pengenalan gontor dan try out ujian masuk Gontor. Acara yang dilaksanakan minggu, 28 januari 2018, berlokasi di Masjid raya Cinere diikuti oleh 250 peserta dan 100 calon santri Gontor yang berasal dari berbagai daerah Jabodetabek, Bandung hingga Tasikmalaya.
Acara ini bertujuan untuk mengenalkan pondok Gontor kepada masyarakat, hal ini dikarenakan informasinya sangat sedikit. Diharapkan dengan mengiktui acara ini para calon santri dan calon wali santri bisa lebih mengenal dari mulai pendaftaran, ujian masuk, pembelajaran, disiplin hingga kehidupan menjadi santri.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Seminar ini sebenarnya menjawab beberapa pertanyaan dari para orang tua yang banyak ditanyakan melalui sosial media mengenai prosedur masuk gontor hingga kehidupan menjadi santri Gontor.
Alhasil berkat dukungan alumni-alumni gontor yang berdomisili Depok bisa menyelenggarakan seminar ini” ujar Iqbal sebagai koordinator pelaksana.
Bapak Juned sebagai salah satu peserta menyatakan bahwa seminar ini sangat bermanfaat bagi kami para orang tua apalagi bagi yang notabenenya bukan dari pesantren.
“Kami harapkan setiap tahunnya bisa dilaksanakan terus menerus dan tidak hanya di Depok,” harap Pak Juned mewakili Calon Walisantri yang hadir.
