Siarandepok – KPK selesai menggeledah rumah Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto terkait kasus kasus suap pergantian antarwaktu (PAW) Harun Masiku. Penyidik KPK membawa satu koper dari rumah Hasto.
Pantauan kami, Selasa (7/1/2025), di kediaman Hasto di Kota Bekasi, Jawa Barat, penyidik KPK keluar dari rumah Hasto pukul 18.19 WIB. Mereka terlihat membawa koper berwarna biru dari rumah Hasto.
Terlihat penyidik KPK yang mengenakan rompi KPK dan menggunakan masker. Terpantau sebuah koper dibawa masuk ke dalam mobil Innova berwarna hitam.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Penyidik KPK tidak menyampaikan keterangan mengenai penggeledahan ini. Penyidik KPK lalu meninggalkan lokasi.
