Wali Kota Beberkan 12 Rencana Pembangunan Kota Depok Tahun 2024, Ini Penjelasannya

- Reporter

Kamis, 11 Januari 2024 - 00:55

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siarandepok.com – Wali Kota Depok, Mohammad Idris membuka kegiatan Sosialisasi Pembangunan Kota Depok Tahun 2024.

Kegiatan tersebut digelar oleh Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Pengembangan Daerah (Bappeda) di Hotel Savero, Depok, Senin, 8 Januari.

Dalam sambutannya, Mohammad Idris mengatakan, pembangunan akan berjalan sesuai dengan birokrasi yang ada.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Misal DOS (Depok Open Space) ada berkas birokrasi tentang pemenang pelaksananya lelang, demikian juga yang lain kita sesuaikan,” ucap Mohammad Idris, dilansir Portal Berita Resmi Pemerintah Kota Depok, usai menghadiri acara Sosialisasi Pembangunan Kota Depok Tahun 2024, Senin, 8 Januari.

Ia juga menyebut, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Depok tahun 2024 terdiri dari struktur pendapatan Rp3,85 triliun dan belanja daerah Rp4,158 triliun.

“Terdapat kenaikan struktur pendapatan dan belanja di tahun ini dibandingkan tahun kemarin,” ujar Idris.

Idris pun menjelaskan, sosialisasi pembangunan ini merupakan rangkaian awal pelaksanaan kegiatan 2024 yang sudah melalui proses panjang perencanaan dan penganggaran.

Baik dari sisi teknokratik, kemudian politik melalui pokok-pokok pikiran DPRD dan partisipatif melalui Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang).

Berikut 12 Rencana Pembangunan Kota Depok di Tahun 2024:

1. Pelayanan jaminan kesehatan dengan target 98 persen UHC atau cakupan kesehatan universal. Untuk diketahui, mekanisme dan implementasi sesuai juklak dan juknis dalam SE Wali Kota dan SK Kepala Dinkes.

2. Pembangunan Alun-alun dan Taman Hutan Kota wilayah barat lanjutan (pembangunan penunjang, yakni jembatan gantung penghubung Sawangan dan Bojongsari).

3. Pembangunan dan penataan lingkungan SMPN 13 Depok di limo, SMPN 34 Depok di Beji, SMPN 32 Depok di Sukmajaya.

4. Pembangunan dan penataan lingkungan Kantor Kecamatan Limo, Kelurahan Depok Jaya, Kelurahan Tapos, Kelurahan Duren Mekar, Kelurahan Beji Timur, Kelurahan Mekarsari, Kelurahan Pangkalan Jati, Kelurahan Duren Seribu, Kelurahan Curug Bojongsari, Kelurahan Kedaung, dan Kelurahan Serua.

5. Pembangunan dan penataan lingkungan UPT Lapkesda.

6. Pembangunan dan penataan lingkungan Masjid Jatijajar.

7. Pembangunan dan penataan lingkungan rumah perlindungan sosial.

8. Pembangunan dan penataan lingkungan Depok Open Space kawasan Balai Kota Tahap 2.

9. Rehabilitasi dan penataan lingkungan SDN Anyelir 1 dan SDN Sukatani 4.

10. Pembangunan jembatan penghubung SMPN 21 Depok ke jalan raya.

11. Penyelenggaraan sistem jaringan intra pemerintah daerah dan pengelolaan pusat data pemerintahan daerah.

12. Pemberdayaan usaha mikro di Kota Depok.

Berita Terkait

Alhamdulillah, Walikota Depok Supian Suri Melantik dan Mengukuhkan Pengurus MUI Depok, Siap Jaga Keharmonisan dan Layani Umat
Ketua Dewan Kebudayaan Kota Depok Apresiasi Kegiatan Forum Renja Disporyata Kota Depok Gelar Forum Renja Tahun 2025
Tanggapi Isu Aktivitas Asusila di Area Jalur Kereta Api, KAI Siap Kolaborasi Dengan Instansi Terkait
Lantik Ketua PKK dan Posyandu Kabupaten/Kota se-Jabar, Siska Ajak Sukseskan Visi Jabar Istimewa
Geliat Ramadhan Masjid Al Madeena, Student One Islamic School
Warga Cimanggis Keluhkan Adanya Pungli Saat Uji KIR
Primago Studio Tawarkan Jasa Video Company Profile Bagi Lembaga Pendidikan & Pesantren
PKBM Primago Indonesia Depok Membuka Pendaftaran Penerimaan Siswa Baru Tahun Ajaran 2025-2026

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:37

Alhamdulillah, Walikota Depok Supian Suri Melantik dan Mengukuhkan Pengurus MUI Depok, Siap Jaga Keharmonisan dan Layani Umat

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:22

Ketua Dewan Kebudayaan Kota Depok Apresiasi Kegiatan Forum Renja Disporyata Kota Depok Gelar Forum Renja Tahun 2025

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:21

Tanggapi Isu Aktivitas Asusila di Area Jalur Kereta Api, KAI Siap Kolaborasi Dengan Instansi Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 22:49

Lantik Ketua PKK dan Posyandu Kabupaten/Kota se-Jabar, Siska Ajak Sukseskan Visi Jabar Istimewa

Senin, 10 Maret 2025 - 20:35

Geliat Ramadhan Masjid Al Madeena, Student One Islamic School

Minggu, 9 Maret 2025 - 12:24

Primago Studio Tawarkan Jasa Video Company Profile Bagi Lembaga Pendidikan & Pesantren

Minggu, 9 Maret 2025 - 12:21

PKBM Primago Indonesia Depok Membuka Pendaftaran Penerimaan Siswa Baru Tahun Ajaran 2025-2026

Sabtu, 8 Maret 2025 - 09:21

PT KAI Daop 1 Jakarta Salurkan Bantuan Program Bina Lingkungan untuk Korban Banjir di Bekasi

Berita Terbaru