Siarandepok.com-Bima WP seorang Produser musik yang mengawali karir dari seorang Gitaris mempunyai motivasi khusus dalam berkarya. Meski dirinya dikenal sebagai gitaris yang kerap tampil mengiringi aksi panggung Nugie di televisi maupun off air, kini melangkah jadi produser musik.
Bima Wp mengaku termotivasi usai melihat David Foster yang banyak menangani penyanyi atau band hebat dunia dengan genre musik yang cukup berbeda.
“Dengan tangan dinginnya, David Foster bisa meramu dan memberikan nyawa ke karya-karya yang ia buat untuk orang lain tanpa menghilangkan rasa dari si penyanyi atau band tersebut. Saya juga mendengarkan karya-karya Hans Zimmer. juga produser-produser lainnya. Kalau di Indonesia, saya dengarkan Pay Burman dan lainnya, tanpa melupakan saya juga seorang gitaris,” kata Bima Wp.
Dengan skill bermain gitar yang dimiliki, Bima Wp ingin lebih mengembangkan lagi kemampuannya bermusik. Walaupun prosesnya tidak mudah, Bima Wp malah ingin lebih mendalaminya, dengan mempelajari alat musik selain gitar, komposisi, sound, karakter player, mixing, mastering, dan lainnya.
Makin sulit sebuah garapan musik dipelajari, Bima Wp malah makin jatuh cinta untuk belajar dan latihan terus menerus dan ia sangat menikmatinya. Bima Wp merasa seperti orang yang suka bermain game, semakin sulit level sebuah game makin penasaran untuk melewatinya.
Komentar