Rilis Dua Lagu Sekaligus Karya Chossypratama, Atthahirah Gadis Sumsel Siap Melejit

- Reporter

Senin, 13 Juli 2020 - 17:34

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siaran Depok- Kesuksesan Atthahirah di ajang The Voice Kids Indonesia season 3 GTV 2018 jadi pembuka jalan baginya untuk semakin meraih kesuksesan. Keindahan vokal gadis berusia 15 tahun asal Sumatera Selatan ini mendapat kepercayaan untuk menyanyikan lagu karya Chossypratama, Musisi Nasional yang telah melejitkan banyak penyanyi ternama di Tanahair.

Tidak tanggung-tanggung, Atthahirah menyanyikan dua lagu sekaligus dari karya Chossypratama yang berjudul ‘Kamu’, dan ‘Mencintai’, video liriknya dirilis pada 8 Juli 2020 di kanal YouTube Chossy Pratama Production.

Saat kami wawancarai melalui akun Whatsapp-nya pada Senin (13/7/2020), Atthahirah mengatakan, “Produksi kedua lagu yang baru saya rilis ini, take vokalnya di Palembang. Untuk musik, mixing mastering di proMidi Chossy Pratama Production – Jakarta. Soalnya saya di Palembang, sementara itu om Chossy dan Tim berada di Jakarta.”

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Uniknya, video lirik kedua lagu saya dikerjakan pada 5 kota yang berbeda, take video di Palembang, pake handphone jadul, produsernya om Chossy di Jakarta, director-nya 13NDRL dirumahsaja.live juga di Jakarta, editor-nya Rizky Aristyo di Bogor, colorist VFX-nya dikerjakan bang Ivan Daniel Parlindungan Hasibuan di Jogja, untuk artworknya yang bikin kak Tixxy di Bekasi,” kata Atthahirah.

Seperti dikatakan oleh Atthahirah, lagu Kamu bergenre pop, dan lagu Mencintai bergenre pop religi, saat ini sudah tersedia pada digital music store. Untuk official music video kedua lagu tersebut direncanakan akan dirilis pada akhir Agustus 2020.

Atthahirah juga mengatakan, “Sebagai generasimuda Sumatera Selatan, saya juga ingin ikut mengenalkan potensi yang dimiliki daerah saya pada masyarakat luas. Rencananya lokasi shooting videoklip akan dilakukan secara full di Sumatera Selatan, yang memiliki kearifan lokal, budaya, tradisi, dan keindahan alam yang menarik untuk dikunjungi wisatawan domestik dan mancanegara.”

“Saya sich pengennya bisa gandeng teman-teman di Sumatera Selatan untuk support videoklip saya,” kata Atthahirah, yang baru saja diterima bersekolah di MAN 2 Palembang.

Lebih lanjut Atthahirah mengatakan, “Kemajuan dunia digital saat ini sangat mempermudah musisi untuk bisa berkarya dimana saja. Saat ini saya lagi mempersiapkan single ke tiga saya yang berjudul Allahuakbar.”

Video lirik lagu Mencintai dari Atthahirah, ada di link berikut ini;

(Dilaporkan oleh Muhammad Fadhli)

Berita Terkait

Gelar Rakortek Pengendalian Penduduk di Jawa Barat, BKKBN Tekankan Pentingnya Afirmasi Kebijakan Kependudukan
DUTA GENRE 2024 Amanda Soemedi: Jadilah Pribadi Kreatif Aktif Berkarakter
Gerakkan Kekuatan Emak-emak Dan Anak Muda, Hamzah Optimis Supian-Chandra Menang 70 Persen Di Cilodong-Tapos
Fazar Apresiasi Kolaborasi Pentahelix “Merah Putih Sehat” Kompas TV Dalam PPS
Kupas Tuntas Buku Student Super Success : Dr Awaluddin Faj berikan Tips dan Strategi Mencapai Impian
ISF 2024 Momen Kadin Pamerkan Transisi Energi Perindustrian Indonesia
Berkunjung ke Istana Negara, Paus Puji Komitmen Indonesia Jaga Persatuan Ditengah Keberagaman
4 G Sesalkan Aksi Perusakan Baliho Supian-Chandra, Bukti Kepanikan Kubu Sebelah dan Matinya Moral Politik

Berita Terkait

Selasa, 10 September 2024 - 10:31

Gelar Rakortek Pengendalian Penduduk di Jawa Barat, BKKBN Tekankan Pentingnya Afirmasi Kebijakan Kependudukan

Minggu, 8 September 2024 - 08:01

DUTA GENRE 2024 Amanda Soemedi: Jadilah Pribadi Kreatif Aktif Berkarakter

Sabtu, 7 September 2024 - 19:07

Gerakkan Kekuatan Emak-emak Dan Anak Muda, Hamzah Optimis Supian-Chandra Menang 70 Persen Di Cilodong-Tapos

Jumat, 6 September 2024 - 14:53

Fazar Apresiasi Kolaborasi Pentahelix “Merah Putih Sehat” Kompas TV Dalam PPS

Kamis, 5 September 2024 - 07:26

ISF 2024 Momen Kadin Pamerkan Transisi Energi Perindustrian Indonesia

Kamis, 5 September 2024 - 07:15

Berkunjung ke Istana Negara, Paus Puji Komitmen Indonesia Jaga Persatuan Ditengah Keberagaman

Rabu, 4 September 2024 - 14:21

4 G Sesalkan Aksi Perusakan Baliho Supian-Chandra, Bukti Kepanikan Kubu Sebelah dan Matinya Moral Politik

Selasa, 3 September 2024 - 21:34

Hadiri Harganas Kota Banjar, Kaper Ingatkan Pilar Keluarga Berkualitas

Berita Terbaru