Siarandepok.com – Jalur evakuasi untuk pengungsian di lereng Gunung Merapi, Kabupaten Klaten mengalami kerusakan yang sangat parah. Kerusakan sekitar 7 kilometer di jalur tengah menuju Desa Sidorejo, Kecamatan Kemalang. Sebagian aspal jalan tersebut tampak mengelupas dan berlubang.
Plt. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Klaten, Doddy Hermanu mengaku sudah melakukan pengecekan ke lokasi tersebut. Pihaknya telah menyiapkan anggaran dari APBD Kabupaten dan Provinsi untuk memperbaiki jalur tersebut, Minggu (10/2).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kondisi ini dikawatirkan dapat menghambat proses evakuasi jika terjadi erupsi Gunung Merapi. Mengingat dalam beberapa hari terakhir, gunung itu terus menunjukkan aktivitasnya.
Doddy menambahkan, selain jalur tengah kerusakan juga terjadi di jalur tiga atau jalur timur. Yakni dari Desa Tegalmulyo menuju shelter Demakijo Kecamatan Karangnongko. Dua jalur lainnya yang juga mengalami kerusakan adalah jalur barat dari Desa Balerante menuju ke shelter Kebondalem, Prambanan dan jalur tengah dari Desa Sidorejo menuju shelter Menden Kecamatan Kebonarum.
“Intinya pemerintah provinsi dan kabupaten mempersiapkan jalur nya,” katanya.
Doddy menyampaikan, perbaikan kondisi jalur pengungsian tersebut mendesak dilakukan. Pihaknya telah menyiapkan lelang proyek tersebut dalam waktu yang dekat.
“Perbaikan ini memang mendesak dilakukan. Agar para pengungsi nanti kalau turun bisa melalui jalur-jalur yang sudah ditentukan ini,” tutup Doddy.
Penulis: Adista
Editor: Muhammad Rafi Hanif
Sumber foto: merdeka.com
