MEDAN – Ketua Umum Kadin Indonesia Eddy Ganefo menyebutkan, di Era Industri 4.0 saat ini, atau yang biasa disebut era distruption para pengusaha harus memulai dan harus lebih eksis dan melakukan suatu perubahan. Menurut Eddy, jika pengusaha tidak melakukan itu semua, maka mereka akan tertinggal jaman.
“Seperti supir taksi konvensional yang mempunyai masalah dengan setoran, tapi akhirnya supir tersebut mau berubah dan bergerak mengikuti jaman dengan menjadi taksi online. Supir taksi online ini tidak di gaji, maka dari itu dia bisa disebut sebagai pengusaha yang mengikuti revolusi industri 4.0,” ujarnya saat dalam sambutan Musyawarah Provinsi yang di adakan Kadin Sumut di MedanClub, Jalan RA Kartini Medan. Sabtu (29/09).
Menurut Eddy, banyak contoh lain yang bisa diikuti pengusaha untuk bergerak dan berubah. Ia mencontohkan penggunaan teknologi aplikasi. Dengan teknologi aplikasi adanya sasaran industri untuk para pengusaha agar dapat mencapai target ekspor.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia juga menyebutkan, banyak juga jenis-jenis bisnis di era 4.0 ini yang tutup. Namun, ada juga yang malah sukses dan berhasil sebab mereka telah meningkatkan usaha-usaha baru.
“Jika pengusaha bisa memanfaatkan teknologi, maka mereka akan mampu mengembangkan usaha mereka di pasar dunia,” pungkasnya. (FKV)
