Bangun Kebersamaan Santri, Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah adakan Workshop Stop Bullying Menuju Muslim Sejati

- Reporter

Jumat, 16 Agustus 2024 - 18:42

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siarandepok.com – Depok – Pesantren adalah tempat suci bagi para santri untuk memperdalam ilmu agama dan membentuk karakter yang mulia. Di sinilah generasi muda Muslim dididik untuk menjadi insan yang beriman, bertakwa, dan berakhlak mulia. Namun, realitas menunjukkan bahwa pesantren, seperti institusi pendidikan lainnya, juga bisa menghadapi masalah sosial seperti bullying.

Meskipun pesantren berfokus pada pembinaan moral dan spiritual, interaksi antar santri yang intens dapat menimbulkan konflik dan perilaku yang tidak sehat jika tidak diimbangi dengan pengawasan dan pendidikan yang tepat.

Maka dari itu, Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago mengadakan edukasi dan motivasi tentang Stop Bullying Menuju Muslim Sejati, sehingga para santri dan santri mampu mengatas Bullying ketika terjadi diPesantren.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dengan adanya Pembekalan, edukasi dan Motivasi yang berikan, harapannya para santri dan santriwati Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah tidak melakukan bullying kepada teman-teman seperjuangan di Pesantren.

Dr. Awaluddin Faj, M.Pd mengatakan bahwa Bullying merupakan perilaku yang merusak dan bisa terjadi di mana saja, termasuk di pesantren. Penyebabnya bisa bermacam-macam, mulai dari perbedaan latar belakang keluarga, fisik, hingga kecemburuan akademis.

Dampak yang luar biasa dari Bullying yang merusak, bagi korban maupun pelaku. Korban bullying di pesantren bisa mengalami gangguan psikologis seperti stres, depresi, dan penurunan prestasi akademik. Mereka juga bisa merasa terasing dari komunitasnya dan kehilangan motivasi untuk belajar atau berpartisipasi dalam kegiatan pesantren. Maka dari itu perlu adanya kegiatan motivasi, edukasi untuk stop bullying di lingkungan pesantren menuju Pribadi muslim yang sejati. Ucap Alumni Gontor 2006 ini.

Kegiatan ini diharapan mampu menghentikan bullying di lingkungan pesantren, karena Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago harus menjadi pesantren yang ramah anak. Pencegahan bullying tidak hanya menjaga kehormatan diri dan orang lain, tetapi juga menjalankan ajaran Islam secara utuh. Santri yang bebas dari bullying akan tumbuh menjadi Muslim sejati yang menghargai perbedaan, memiliki akhlak mulia, dan siap menjadi teladan bagi umat.

Informasi Program Pelatihan, Motivasi dan Edukasi tentang Stop Bullying di Lembaga Pendidikan Islam bisa hubungi Nomer 0878-8998-3338

Berita Terkait

Organisasi Pemuda Siap Kontribusi untuk Perubahan Kota Depok
Luar Biasa Mumtaz, Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Kampus Putra adakan PAS (Primago All Star Show) 2025
Art Show Primago 2025 sebagai Ajang Peningkatan Kreativitas & kebersamaan Santriwati Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago
Buka Festival Ramadhan Taman Secawan 2, Istri Walikota Depok Cing Ikah Resmi Jadi Pembinaan Asosiasi UMKM Kota Depok
Telah Dibuka Pendaftaran Bimbel Persiapan Masuk Ma’had Al-Azhar Cairo Tahun 2025 Bersama Bimbel Primago
Alhamdulillah, Walikota Depok Supian Suri Melantik dan Mengukuhkan Pengurus MUI Depok, Siap Jaga Keharmonisan dan Layani Umat
Ketua Dewan Kebudayaan Kota Depok Apresiasi Kegiatan Forum Renja Disporyata Kota Depok Gelar Forum Renja Tahun 2025
Tanggapi Isu Aktivitas Asusila di Area Jalur Kereta Api, KAI Siap Kolaborasi Dengan Instansi Terkait

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 23:18

Organisasi Pemuda Siap Kontribusi untuk Perubahan Kota Depok

Senin, 17 Maret 2025 - 23:06

Luar Biasa Mumtaz, Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Kampus Putra adakan PAS (Primago All Star Show) 2025

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:53

Art Show Primago 2025 sebagai Ajang Peningkatan Kreativitas & kebersamaan Santriwati Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago

Minggu, 16 Maret 2025 - 04:35

Buka Festival Ramadhan Taman Secawan 2, Istri Walikota Depok Cing Ikah Resmi Jadi Pembinaan Asosiasi UMKM Kota Depok

Sabtu, 15 Maret 2025 - 19:10

Telah Dibuka Pendaftaran Bimbel Persiapan Masuk Ma’had Al-Azhar Cairo Tahun 2025 Bersama Bimbel Primago

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:22

Ketua Dewan Kebudayaan Kota Depok Apresiasi Kegiatan Forum Renja Disporyata Kota Depok Gelar Forum Renja Tahun 2025

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:21

Tanggapi Isu Aktivitas Asusila di Area Jalur Kereta Api, KAI Siap Kolaborasi Dengan Instansi Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 22:49

Lantik Ketua PKK dan Posyandu Kabupaten/Kota se-Jabar, Siska Ajak Sukseskan Visi Jabar Istimewa

Berita Terbaru

Berita Depok

Organisasi Pemuda Siap Kontribusi untuk Perubahan Kota Depok

Senin, 17 Mar 2025 - 23:18