Siarandepok.com – Atlet bulutangkis tunggal putra Indonesia, Yohanes Saut Marcellyno keluar sebagai juara Guwahati Masters 2023 (BWF Tour Super 100), Minggu, 10 Desember.
Saut berhasil mengalahkan rekan senegaranya, Alvi Wijaya Chairullah dua gim langsung dengan skor 21-12, 21-17.
Meski sempat tertinggal 1-3 dari Alvi di babak awal gim pertama, Saut berhasil membalikkan keadaan dengan memperoleh Delapan poin beruntun sehingga skor menjadi 9-3.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Saut kemudian berhasil mengamankan gim pertama dengan skor 21-12. Di gim kedua, Alvi mencoba memberikan perlawanan kepada Saut.
Namun, penampilan ciamik dan pertahanan kokoh Saut dapat membendung permainan Alvi.
Saut pun mampu mempertahankan keunggulan sejak awal pertandingan gim kedua dimulai dan memenangkan gim kedua dengan skor 21-17.
Berdasarkan keterangan melalui akun resminya, PP PBSI mengapresiasi perjuangan Saut dan Alvi karena berkontribusi dalam menyumbangkan medali emas dan perak untuk Indonesia.
Selain itu, PP PBSI juga mengapresiasi pelatih tunggal putra Harry Hartono yang sudah berbagi ilmu dan memberikan nasihat kepada para atlet.
PP PBSI lalu berharap, torehan prestasi para Atlet dapat membawa bulutangkis Indonesia lebih baik lagi kedepannya.