Tips Puasa Tetap Lancar Walaupun Lupa Sahur

- Reporter

Selasa, 4 Mei 2021 - 14:32

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siarandepok.com – Ada beberapa tips yang bisa dilakukan meski Anda terlambat bangun sahur agar puasa tetap lancar.

  1. Tetap tenang

Dipastikan anda panik saat melihat jam sudah menunjukkan pukul 4.30. Sahur terlewat dan puasa seharian harus dilalui tanpa asupan apa pun. Tak jarang timbul pikiran negatif dan penyesalan.

Anda boleh saja panik, tetapi jangan terlalu lama larut dalam situasi sebab energi bisa habis sia-sia. Mood seharian bisa merusak dan mengganggu produktivitas. Coba untuk tarik napas mendalam dan embuskan perlahan untuk menenangkan pikiran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

2.  Aktivitas terencana

Sebaiknya buat rencana aktivitas harian. Hal ini akan membantu Anda menghemat waktu dan tenaga serta tidak mengerjakan hal-hal yang bukan jadi prioritas. Saat berpuasa, menyelesaikan banyak hal dan berat sekaligus bakal terasa lebih berat.

 

3. Perbanyak berdoa dan beribadah

Bulan suci Ramadan mengajak umat Islam untuk memperbanyak doa dan ibadah. Saat memiliki waktu luang, isi dengan ibadah. Jam istirahat makan siang diisi dengan membaca Alquran, zikir, dan doa selepas salat. Ibadah pun bisa berwujud sedekah, itikaf di masjid dengan protokol kesehatan ketat, maupun menunaikan ibadah salat sunah. Lupa sahur pun bakal teralihkan dengan fokus ibadah.

 

4. Luangkan waktu untuk istirahat

Saat tengah hari, kadang pikiran kembali tidak tenang. Anda pun berusaha mengalihkannya dengan melakukan aktivitas lain dan berusaha menyelesaikan semua hal sekaligus.

Padahal, jika dipaksakan, tubuh makin lelah padahal jam berbuka masih cukup jauh. Tak ada salahnya meluangkan waktu untuk istirahat. Berikan diri kesempatan untuk istirahat meski ada beberapa pekerjaan yang belum sempat tersentuh.

 

5. Tidur siang

Sebagian besar dipastikan pada siang menjelang sore. Di momen ini, coba untuk tidur siang sejenak. Selama 15-20 menit tidur siang akan cukup mengisi ulang energi, menenangkan saraf, meningkatkan semangat dan konsentrasi, juga mengurangi risiko serangan jantung.

Pasang alarm agar tidur siang tidak teterlewatkan atau terlalu lama. Tidur siang melebihi waktu yang disarankan bakal membuat Anda mengalami sleep inertia atau perasaan disorientasi dan tidak nyaman sesaat setelah bangun.

 

6. Meditasi

Kalau sulit tidur siang, alternatif kegiatan lain adalah meditasi. Meditasi akan membuat tubuh dan pikiran lebih tenang.

Meditasi tidak selalu dengan duduk tenang dan suasana sepi. Meditasi paling mudah dengan latihan pernapasan misal menarik napas selama tiga hitungan lalu diembuskan dalam enam hitungan dan dilakukan secara berulang.

 

7. Mengurangi aktivitas berat

Kurangi aktivitas yang terlalu menguras tenaga saat berpuasa. Sebaiknya tunda hingga saat berbuka. Memaksakan diri melakukan aktivitas berat bakal cukup menguras energi dan membuat Anda mengalami dehidrasi. Puasa pun bisa terganggu.

 

Sumber : cnn indonesia /els/asr

Photo Source : iStockphoto/FarAway

Berita Terkait

MTS Al-Hidayah Sukatani Kota Depok Adakan Kegiatan Outing Class Ke Yogyakarta Bersama Dirgantara AIA Tour Travel Depok
SMP Tirtajaya Gelar Isra Mi’raj, Sambut Kemenangan Palestina Dengan Imani Sejarah Isra’ Mi’raj
Jabar Siap Kembangkan Inovasi Genting Bersama PT.POS
Gedung SMP VIS Student One Mulai Bertumbuh, Siap Memberikan Fasilitas Terbaik Bagi Siswa-siswinya
Lantik Petugas Lapangan: Dadi Dorong Untuk Sukseskan Quick Wins
Tidak Hanya Speak Up, Kowar-Kowar juga Gelar Diskusi Terbuka Tentang Aktivispreneur
Rumah Hijabers Jual Baju Lebaran Muslim & Muslimah Anak & Dewasa di Kota Depok
Kwarcab Kota Depok Apresiasi dan Sebut Gugus Depan Gerakan Pramuka PKBM Primago Depok Sebagai Pioner LATGAB Kepramukaan Bagi Anak Berkebutuhan Khusus Di Kota Depok

Berita Terkait

Minggu, 9 Februari 2025 - 09:51

MTS Al-Hidayah Sukatani Kota Depok Adakan Kegiatan Outing Class Ke Yogyakarta Bersama Dirgantara AIA Tour Travel Depok

Jumat, 7 Februari 2025 - 23:26

SMP Tirtajaya Gelar Isra Mi’raj, Sambut Kemenangan Palestina Dengan Imani Sejarah Isra’ Mi’raj

Jumat, 7 Februari 2025 - 09:18

Jabar Siap Kembangkan Inovasi Genting Bersama PT.POS

Kamis, 6 Februari 2025 - 17:28

Gedung SMP VIS Student One Mulai Bertumbuh, Siap Memberikan Fasilitas Terbaik Bagi Siswa-siswinya

Kamis, 6 Februari 2025 - 17:26

Lantik Petugas Lapangan: Dadi Dorong Untuk Sukseskan Quick Wins

Senin, 3 Februari 2025 - 14:00

Tidak Hanya Speak Up, Kowar-Kowar juga Gelar Diskusi Terbuka Tentang Aktivispreneur

Senin, 3 Februari 2025 - 13:13

Rumah Hijabers Jual Baju Lebaran Muslim & Muslimah Anak & Dewasa di Kota Depok

Senin, 3 Februari 2025 - 09:53

Kwarcab Kota Depok Apresiasi dan Sebut Gugus Depan Gerakan Pramuka PKBM Primago Depok Sebagai Pioner LATGAB Kepramukaan Bagi Anak Berkebutuhan Khusus Di Kota Depok

Berita Terbaru