Hati Nurhayati Kepala SDN Bojongsari 01 Sambut Baik Keputusan Wali Kota Depok, Cegah Penyebaran Corona (Covid 19)

- Reporter

Jumat, 27 Maret 2020 - 22:25

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siaran Depok-  Hati Nurhayati Kepala UPTD SDN Bojongsari 01 sekaligus Pejabat Sementara Kepala UPTD SDN Bojongsari 02 Kecamatan Bojongsari Kota Depok, merasa cukup prihatin atas situasi dan kondisi saat ini, di mana Kota Depok telah ditetapkan menjadi daerah darurat bencana corona virus desease 2019 (covid 19) yang berdampak pada pergeseran program dan kegiatan di 2 sekolah yang menjadi tanggung jawabnya.

Namun demikian dirinya mengapresiasi dan berterima kasih kepada Wali Kota Depok, Mohammad Idris dan Dinas Pendidikan Kota Depok yang cepat merespon mengantisipasi penyebaran virus corona agar tidak meluas dan bisa cepat teratasi.

“Saya bersama 44 Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) punya tanggung jawab terhadap 1.040 peserta didik, di semester genap ini ya banyak sekali program kegiatan yang harus kita tuntaskan” Ucap Hati Nurhayati.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menyikapi Surat Edaran dan Keputusan Wali Kota Depok, Mohammad Idris ia mengaku menunggu dan taat kepada arahan Kepala Dinas Pendidikan, karena mereka lebih memahami situasi dan langkah-langkah yang harus dilakukan.

“Alhamdulillah setelah kami mendapat instruksi dari dinas pendidikan, kami rapat dengan guru- guru, untuk menyikapi masalah KBM di rumah, yang hasilnya siswa untuk belajar di rumah terhitung dari tgl 16 Maret – 28 Maret 2020, guru- guru mengajar dari rumah, dibentuk kelompok piket di sekolah.

“Untuk teknik KBM di rumah saya serahkan kepada guru masing- masing untuk merancang dan mempersiapkannya sesuai dengan tingkatan kelas dan kebutuhannya” Urai Kepala Sekolah Alumni LPPKS 2014

Lebih lanjut Bu Hati menjelaskan tentang berbagai pola belajar jarak jauh yang digunakan para guru, dari mulai menggunakan google class room, media sosial, dan tugas-tugas mandiri, juga memberlakukan absen melalui group kelas, dengan tetap menjaga kelancaran koordinasi dan komunikasi.

“Tugas kami harus terus stand by selama kegiatan belajar dan mengajar di dan dari rumah, karena waktu belajar seperti waktu belajar normal di sekolah, tugas lain untuk guru mengoreksi hasil PTS semester genap yang baru saja selesai, pengolahan nilai, pembuatan rekapitulasi dan yang terkait lainnya” ungkapnya

Terkait pencegahan penyebaran covid 19, Hati Nurhayati menuturkan secara internal langkah yang dilakukan adalah meningkatkan kebersihan kelas, sekolah dan lingkungan sekolah serta melakukan edukasi dan sosialisasi kepada orang tua melalui group orang tua murid, dengan harapan orang tuapun bisa bekerja sama menjaga anak mereka agar tidak bermain/ bepergian sesuai dengan himbauan Wali Kota Depok.

Hati Nurhayati dengan penuh optimis berharap wabah covid 19 segera berakhir, dengan tidak menimbulkan banyak korban di kota Depok khususnya.

“Saya mengajak dan menghimbau kepada para guru, orang tua murid, keluarga dan lingkungan untuk mematuhi himbauan Wali Kota Depok, Mohammad Idris untuk tetap berada di rumah serta menjaga kesehatan seluruh anggota keluarganya, agar situasi kembali normal dan kondusif” harapnya.

Berita Terkait

Solid Menangkan Supian-Chandra, Mazhab HM : ‘Generasi Gen Z jangan Apatis Terhadap Politik
Warga Depok Resah Akibat Macet di Jalan Kartini, Supian Suri Paparkan Langkah Konkret
Dukung Supian-Chandra, Warga Minang Kota Depok Deklarasi Bentuk Relawan Rumah Gadang Kito
Perempuan Kota Depok Gerakkan Dukungan, Supian-Chandra Semakin Mantap di Beji
Calon Wali Kota Supian Suri Sebut Depok Butuh Solusi Nyata, Bukan Sekadar Kartu
3 Generasi Warga Komplek Purn Kopassus Pelita 1 Sukatani Kompak dukung Supian Suri
Jalan Raya Sawangan Macet Tak Kunjung Usai, Ini Langkah Berani Calon Wali Kota Depok Supian Suri
Tak Ada Lagi Anak Depok yang Putus Sekolah, Hamzah Paparkan Rencana Supian-Chandra

Berita Terkait

Selasa, 8 Oktober 2024 - 11:47

Solid Menangkan Supian-Chandra, Mazhab HM : ‘Generasi Gen Z jangan Apatis Terhadap Politik

Selasa, 8 Oktober 2024 - 11:41

Warga Depok Resah Akibat Macet di Jalan Kartini, Supian Suri Paparkan Langkah Konkret

Senin, 7 Oktober 2024 - 22:04

Dukung Supian-Chandra, Warga Minang Kota Depok Deklarasi Bentuk Relawan Rumah Gadang Kito

Minggu, 6 Oktober 2024 - 19:39

Calon Wali Kota Supian Suri Sebut Depok Butuh Solusi Nyata, Bukan Sekadar Kartu

Minggu, 6 Oktober 2024 - 19:26

3 Generasi Warga Komplek Purn Kopassus Pelita 1 Sukatani Kompak dukung Supian Suri

Minggu, 6 Oktober 2024 - 10:55

Jalan Raya Sawangan Macet Tak Kunjung Usai, Ini Langkah Berani Calon Wali Kota Depok Supian Suri

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 10:59

Tak Ada Lagi Anak Depok yang Putus Sekolah, Hamzah Paparkan Rencana Supian-Chandra

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:38

Satu Dekade Legacy Presiden Jokowi: Capaian Infrastruktur Begitu Masif

Berita Terbaru