ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Siarandepok.com – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta menyiapkan 11 kereta api (KA) tambahan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang saat libur panjang akhir pekan ini. Rencananya armada tambahan itu akan dioperasikan mulai 15-21 April 2019.
Kepala Humas PT KAI Daop 1, Eva Chairunisa mengatakan, dari 11 kereta tambahan yang akan dioperasikan, 8 KA diberangkatkan dari Stasiun Gambir, dan 3 KA diberangkatkan dari Stasiun Pasar Senen. Tujuannya ke sejumlah wilayah di Jawa Barat dan Jawa Tengah.
“Total ada 5.512 tempat duduk (seat) maksimal per harinya yang ditambahkan untuk melayani para pengguna jasa KA, dengan tujuan Bandung, Cirebon, Kutoarjo, Yogyakarta, dan Solo,” kata Eva dalam keterangan tertulis, Selasa (16/4/2019).
Sementara itu, untuk KA reguler, Eva memaparkan, tetap disediakan 34.804 bangku per harinya, dari total 58 KA yang diberangkatkan, baik dari Stasiun Gambir maupun Stasiun Pasar Senen. “Rinciannya 32 KA keberangkatan dari Stasiun Gambir dengan 15.286 bangku dan 26 KA keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen dengan 19.518 bangku yang disediakan.”
Menurut Eva, saat ini tingkat keterisian tempat duduk di kedua stasiun untuk tanggal 15-21 April 2019 rata-rata sudah mencapai 76 persen. Khusus 16-18 April bahkan sudah melebihi 90 persen.
“Sementara untuk tanggal 19 April tersisa sekitar 20 persen dari total tempat duduk yang disediakan,” imbuh Eva.
Tidak menutup kemungkinan, kata Eva, jumlah tiket yang terjual akan terus bertambah. Mengingat persediaan tempat duduk yang juga bertambah seiring adanya kereta api dan bangku tambahan tersebut.
Ia menambahkan, pembelian tiket juga dapat dilakukan hingga menjelang keberangkatan kereta pada tanggal dan jam yang diinginkan oleh para calon penumpang. Pembelian tiket melalui loket di stasiun masih dapat dilakukan hingga 30 menit sebelum waktu keberangkatan kereta. Dengan catatan, tiket yang dihendaki masih tersedia.
“PT KAI Daop 1 Jakarta mengimbau untuk memudahkan pembelian tiket yang dapat diakses di manapun masyarakat dapat melakukan pembelian melalui aplikasi KAI Access, atau website kai.id, call center 121, serta channel eksternal resmi lainnya yang telah bekerjasama dengan PT. KAI,” tutup Eva.
Penulis : Ardiansyah Septian
Editor : Muthia Dewi Safira
