DEPOK, SiaranIndonesia.com – Depok akan memiliki alun-alun yang berlokasi di Balaikota Depok. Bagaimana wajah alun-alun tersebut nantinya?
Dinas Tata Ruang dan Permukiman (Distarkim) Kota Depok, Kania Purwanti, mengatakan bahwa Depok akan memiliki alun-alun kota, belum lama ini. Alun-alun tersebut sedang dimulai pembangunannya yang mengambil tempat di lapangan Balai Kota Depok. Pembangunannya sendiri berdasarkan rencana penataan Balaikota Depok. Namun, dia memastikan bahwa alun-alun tersebut lebih tepat disebut sebagai taman Balaikota Depok.
Diharapkan Alun-alun Kota atau Taman Balaikota Depok yang dibangun diarea seluas sekitar 1 hektar itu, nantinya menjadi ruang publik fenomenal yang bisa dimanfaatkan warga untuk tempat berinteraksi positif.
“Sudah siap dikerjakan pertengahan tahun ini untuk tahap kedua pembangunan Alun-alun atau Taman Balaikota Depok. Kini sedang persiapan lelang,” ungkap Kepala Dinas Tata Ruang dan Pemukiman (Distarkim) Kota Depok, Kania Parwanti kepada SiaranIndonesia.com, Selasa pagi (29/3/16).
Editor : HFZ
Komentar