Siarandepok.com – DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) secara resmi memberikan Surat Keputusan (SK) dukungan kepada Bakal Calon Wali-Wakil Wali Kota Depok, H. Supian Suri-Chandra Rahmansyah, Minggu (18/08/24).
Ketua DPP PPP, Hj Qonita Lutfiyah mengatakan, dengan telah diberikannya SK tersebut maka secara resmi PPP mendukung penuh pencalonan Supian-Chandra di Pilkada Depok, 27 November mendatang.
“Kami sampaikan, PPP dalam memberikan rekomendasi kepada pasangan Supian-Chandra bukan sebagai penggembira kandidat atau pembuktian tidak ada lawan kota kosong,” ujar Qonita Minggu (18/08/24).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Namun demikian, lanjutnya, PPP memberikan rekomendasi dalam bentuk SK tak lain untuk menang di Kota Depok.
“Dengan begitu, tentu kami akan berjuang dan berkorban untuk pasangan Supian-Chandra serta mewujudkan perubahan Depok maju,” tegasnya.
Pernyataan itu dikatakannya di sela acara Konsolidasi Pengurus, Kader dan Simpatisan Serta Penyerahan SK DPP PPP Kepada Bakal Calon Wali-Wakil Wali Kota Depok, H. Supian Suri-Chandra Rahmansyah di salah satu hotel di kawasan Margonda.
Sementara itu Ketua DPC PPP Kota Depok, Mazhab HM mengatakan, sebelum menggelar acara tersebut pihaknya sudah lebih dahulu melaksanakan pra Rapimcab pekan kemarin.
“Kami sudah instruksikan kepada seluruh pengurus dari berbagai tingkatan dan jenjang termasuk simpatisan untuk melakukan konsolidasi pemenangan Supian-Chandra. Jika kemarin di pileg suara PPP sebanyak 49 ribu, maka di pilkada esok kami akan meningkatkannya dua kali lipat untuk kemenangan Supian-Chandra,” tandasnya.
Dalam kesempatan itu Mazhab juga menggugah hati sanubari para pengurus dan kader PPP, bahwa dibutuhkan keistiqomahan dalam berpartai.
“Karena partai ini bukan perusahaan yang memang focus pada profit, kami sangat membutuhkan keistiqomahan para pengurus dan kader serta simpatisan partai,” tegasnya.
Bakal Calon Wali-Wakil Wali Kota Depok, H. Supian Suri-Chandra Rahmansyah menyampaikan ribuan terima kasih kepada keluarga besar PPP yang telah memberikan kepercayaan kepadanya.
“Terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan, tentu kami bersama Pak Chandra akan menjaga dan menjunjung tinggi kepercayaan ini. Kami bertekad untuk menjadi Wali Kota Depok bukan wali kota kelompok serta mewujudkan Perubahan Depok Maju,”
