Ketua Dan Wakil DPC PDI Perjuangan Kota Depok Berbagi Di Bulan Ramadhan

- Reporter

Sabtu, 30 April 2022 - 07:46

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siarandepok.com- Pengurus Anak Cabang (PAC) Kecamatan Pancoran Mas PDI Perjuangan Kota Depok, gelar konsolidasi melalui kegiatan Buka Puasa Bersama, bersinergi dengan komunitas Gue Banteng Depok membagikan 2000 paket Takjil yang dilaksanakan secara serentak di seluruh titik Kelurahan (Pancoran Mas, Depok, Depok Jaya, Mampang, Rangkapan Jaya Lama, dan Rangkapan Jaya Baru), serta berbagi tali kasih kepada seluruh pengurus ranting se-Kecamatan Pancoran Mas, Jumat, (29/04/2022).

Pada saat acara berlangsung, Endar Broto Ketua PAC Pancoran Mas menyampaikan bahwa kader PDI Perjuangan harus senantiasa solid dalam bergerak dan hadir bersama masyarakat. Kegiatan ini menunjukkan kekompakan para pengurus yang siap bekerja dan mengabdi untuk masyarakat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini diinisiasi dan didukung penuh oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Depok Hendrik Tangke Allo (Bung HTA) dan juga tokoh pemuda Kota Depok Adi Febrianto Sudrajat (Bung Afeb).

“Kami bangga memiliki Ketua DPC Bung HTA yang masih senantiasa turun ke bawah memperhatikan para pengurus dan juga masyarakat.

Kami tidak lupakan juga kehadiran serta dukungan penuh Bung Afeb dalam penyelenggaraan kegiatan ini, dan sangat berarti bagi kami.

Bung Afeb ini, selain aktif sebagai Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Depok, beliau juga merupakan Ketua DPC PA GMNI (Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Alumni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia) Kota Depok.

Di sela aktifitas hariannya sebagai pengacara, dia juga masih mau mengkhususkan waktu untuk memberikan inspirasi positif dalam pergerakan politik, pendalaman ideologi Pancasila, serta pemberian nasihat hukum yang bermanfaat bagi kami”, ujar Endar saat di wawancara.

Lanjut Endar, disisi yang lain pada saat acara buka bersama tersebut Bung Afeb menegaskan “PDI Perjuangan adalah partai yang jelas berideologi Pancasila. Sebagai kader PDI Perjuangan amalkan ideologi Pancasila di seluruh sendi-sendi kehidupan.

Secara khusus di bulan Ramadhan ini marilah kita lakukan apa yang baik untuk masyarakat.
Sekali lagi saya sampaikan, lakukanlah kebaikan untuk masyarakat setiap saat!”.

Endar juga menyampaikan bahwa kedepannya PAC Pancoran Mas akan melakukan advokasi-advokasi, perjuangan terhadap aspirasi yang disampaikan masyarakat serta secara aktif dan tegas melakukan perlawanan terhadap kegiatan atau paham-paham yang mengancam dan melawan ideologi Pancasila. Tutup Endar.

(Diana Hanny)

Berita Terkait

Art Show Primago 2025 sebagai Ajang Peningkatan Kreativitas & kebersamaan Santriwati Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago
Buka Festival Ramadhan Taman Secawan 2, Istri Walikota Depok Cing Ikah Resmi Jadi Pembinaan Asosiasi UMKM Kota Depok
Telah Dibuka Pendaftaran Bimbel Persiapan Masuk Ma’had Al-Azhar Cairo Tahun 2025 Bersama Bimbel Primago
Alhamdulillah, Walikota Depok Supian Suri Melantik dan Mengukuhkan Pengurus MUI Depok, Siap Jaga Keharmonisan dan Layani Umat
Ketua Dewan Kebudayaan Kota Depok Apresiasi Kegiatan Forum Renja Disporyata Kota Depok Gelar Forum Renja Tahun 2025
Geliat Ramadhan Masjid Al Madeena, Student One Islamic School
Warga Cimanggis Keluhkan Adanya Pungli Saat Uji KIR
Primago Studio Tawarkan Jasa Video Company Profile Bagi Lembaga Pendidikan & Pesantren

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:53

Art Show Primago 2025 sebagai Ajang Peningkatan Kreativitas & kebersamaan Santriwati Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago

Minggu, 16 Maret 2025 - 04:35

Buka Festival Ramadhan Taman Secawan 2, Istri Walikota Depok Cing Ikah Resmi Jadi Pembinaan Asosiasi UMKM Kota Depok

Sabtu, 15 Maret 2025 - 19:10

Telah Dibuka Pendaftaran Bimbel Persiapan Masuk Ma’had Al-Azhar Cairo Tahun 2025 Bersama Bimbel Primago

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:37

Alhamdulillah, Walikota Depok Supian Suri Melantik dan Mengukuhkan Pengurus MUI Depok, Siap Jaga Keharmonisan dan Layani Umat

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:22

Ketua Dewan Kebudayaan Kota Depok Apresiasi Kegiatan Forum Renja Disporyata Kota Depok Gelar Forum Renja Tahun 2025

Selasa, 11 Maret 2025 - 22:49

Lantik Ketua PKK dan Posyandu Kabupaten/Kota se-Jabar, Siska Ajak Sukseskan Visi Jabar Istimewa

Senin, 10 Maret 2025 - 20:35

Geliat Ramadhan Masjid Al Madeena, Student One Islamic School

Minggu, 9 Maret 2025 - 14:47

Warga Cimanggis Keluhkan Adanya Pungli Saat Uji KIR

Berita Terbaru