El Kisi Merajut Mimpi 5 Tahun Lagi

- Reporter

Senin, 13 Januari 2020 - 23:28

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siarandepok.com- ”Menuju 4000 Santri Tahun 2025, berarti kita harus mewujudkan faktor-faktor pendukungnya seperti Cabang eLKISI Madiun dan Lombok, serta kuantitas guru yang berkualitas,” demikian Direktur eLKISI KH Fathur Rohman SPdI menjelaskan misi eLKISI tahun 2020-2025.

Hal itu ia kemukakan dalam pembukaan Raker Pondok Pesantren Islamic Center eLKISI ke-8 pada Sabtu (11/1) di Puncak Ayanna Hotel Trawas, Mojokerto, Jawa Timur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ustadzah Suciati selaku ketua panitia dalam sambutannya menyampaikan bahwa Raker eLKISI ke-8 ini sangat istimewa karena bertepatan dengan satu dasawarsa (10 tahun) eLKISI.

Raker diikuti oleh seluruh pengurus yayasan, Asaatidz, Asaatidzah, dan karyawan ponpes eLKISI. Dari tukang batu, kuli bangunan, bagian masak, laundry, pak tani, security hingga jamaah dari berbagai daerah di Jawa Timur dan Lombok.

Raker ke-8 juga dilengkapi dengan Seminar Nasional Pendidikan bersama Dr Adian Husaini, pakar pendidikan nasional dari Attaqwa College Depok.

Seminar diikuti para kepala sekolah swasta mulai tingkat SD, SMP dan SMA di wilayah Mojokerto pada Ahad (12/01).

Direktur eLKISI KH Fathur Rohman optimis, eLKISI akan semakin menasional bahkan mendunia.

Saat ini, terangnya, santri mukim eLKISI sekitar 700 orang. ”Animo masyarakat tinggi, sehingga kita melakukan seleksi ketat,” ujarnya. Ke depan, eLKISI harus menambah kapasitas sehingga tidak mengecewakan masyarakat.

”Alumni kita sudah menembus Perguruan Al Azhar Mesir, Universitas Sudan, dan tahun ini insya Allah juga Aljazair,” ungkap Kyai Fathur.

”Alhamdulillah, Faradila Awwaluna Musyaffa’, Alumni eLKISI yang kini sedang kuliah di Sudan, sudah mengukir prestasi,” ungkap Wakil Direktur eLKISI KH Ainul Rofiq.

Selain meraih juara I dalam Festival Internasional Bahasa Arab di Khourtum, santriwati tersebut juga menjuarai Lomba Karya Tulis Ilmiah dengan tema “Potensi Ekonomi di Balik Cantiknya Batik Indonesia”.

Kompetisi antar mahasiswa Indonesia di Sudan ini diselenggarakan oleh Dharma Wanita KBRI Sudan.

Berita Terkait

Dihadiri 500 Jamaah, MZS. Nur Asysyabaab Gelar Peresmian Renovasi Masjid dan Yayasan Ummahatul Mukminin Depok
Yayasan Pendidikan Islam Al-Fikri Semarang Gelar Workshop Tim Promosi & Marketing Sekolah Bersama Dr Awaluddin Faj, M.Pd
Jelang Ramadan, MZS.Nur Asysyabaab Gelar Tawaqufan Pengajian Kitab
Materi dan Teknis Tes PPDB Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Tahun Ajaran 2025/2026
Promosi Sekolah yang Efektif untuk Mendapatkan Siswa, Sekolah SMA Islam Al-Azhar 15 Semarang, adakan Workshop Strategi PMB Bersama Dr Awaluddin Faj
Siap Gaskeun Di 2025, Coaching Mentoring 2.0. Bakal Bikin Jawa Barat Istimewa
Programnya Unggul! Ini 5 SMP Terbaik di Kota Bogor, SMP VIS Student One Layak Dipertimbangkan
PT Tirta Asasta Depok Himbau Pelanggan Lakukan Pemutakhiran Data
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 17:42

Dihadiri 500 Jamaah, MZS. Nur Asysyabaab Gelar Peresmian Renovasi Masjid dan Yayasan Ummahatul Mukminin Depok

Rabu, 12 Februari 2025 - 21:33

Yayasan Pendidikan Islam Al-Fikri Semarang Gelar Workshop Tim Promosi & Marketing Sekolah Bersama Dr Awaluddin Faj, M.Pd

Rabu, 12 Februari 2025 - 17:56

Jelang Ramadan, MZS.Nur Asysyabaab Gelar Tawaqufan Pengajian Kitab

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:03

Materi dan Teknis Tes PPDB Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Tahun Ajaran 2025/2026

Selasa, 11 Februari 2025 - 19:35

Promosi Sekolah yang Efektif untuk Mendapatkan Siswa, Sekolah SMA Islam Al-Azhar 15 Semarang, adakan Workshop Strategi PMB Bersama Dr Awaluddin Faj

Senin, 10 Februari 2025 - 16:56

Programnya Unggul! Ini 5 SMP Terbaik di Kota Bogor, SMP VIS Student One Layak Dipertimbangkan

Senin, 10 Februari 2025 - 11:50

PT Tirta Asasta Depok Himbau Pelanggan Lakukan Pemutakhiran Data

Minggu, 9 Februari 2025 - 09:51

MTS Al-Hidayah Sukatani Kota Depok Adakan Kegiatan Outing Class Ke Yogyakarta Bersama Dirgantara AIA Tour Travel Depok

Berita Terbaru