Siarandepok.com— Wali Kota Depok Mohammad Idris memantau langsung pembangunan kantor Kecamatan Sukmajaya, serta berdialog langsung dengan pekerja pembangunan di lokasi bangunan yang terletak di sukmajaya, jum’at (06/12/2019).
Salah satu mandor pekerjaan yang bernama andim menjelaskan kepada Wali Kota Depok, Mohammad Idris bahwa jam kerja di lokasi pembangunan Kantor kecamatan Sukmajaya ini hanya sampai jam 3 malam. Mendengar penjelasan tersebut Wali Kota Depok Mohammad Idris meminta agar waktu dari jam kerja bisa di manfaatkan dengan baik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“seharusnya bisa di buat 3 shift per 8 jam.“ ujar Wali Kota Depok Mohammad Idris.
Sebagai informasi pekerja total di pembanguan kantor kecamatan sukmajaya ada 46 pekerja dan selanjutnya ada penambahan sekitar 23 orang, untuk pemasangan keramik sendiri itu memiliki tim sendiri berbeda dari pekerja yang lainnya.
Wali Kota Depok Mohammad Idris juga menghimbau kepada pekerja bangunan untuk lebih memperhatikan keselamatan kerja di proyek pembangunan kantor kecamatan Sukmajaya.
“Tadi saya liat beberapa yang masuk tidak memakai beginian(helm), nah itu di perhatikan ini.” tutup Wali Kota Depok Mohammad Idris
Penulis : Ilham Ramadhan
