Cegah Kekerasan Anak, Kader PKK dan Posyandu Diberi Pelatihan Mendongeng

- Reporter

Rabu, 13 Februari 2019 - 09:20

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Perlindungan Anak, Pemberdayaan Masyarakat dan Perempuan (DPAPMK) untuk mencegah kekerasan terhadap anak. Salah satunya, melatih para kader Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) lewat Training of Trainer (ToT) mendongeng.

Kepala DPAPMK Kota Depok, Nessi Annisa Handari mengatakan, kegiatan ToT diberikan kepada kader mengingat keberadaannya memiliki pengaruh besar dalam mengedukasi masyarakat. Kader memiliki tugas pokok dalam mewujudkan Ketahanan Keluarga, termasuk pencegahan kekerasan pada anak.

“Seluruh kader akan kami berikan bekal untuk mencegah kekerasan anak, salah satunya melalui mendongeng,” tuturnya saat membuka kegiatan ToT Gerakan Perlindungan Anak Bagi Kader Posyandu di Wisma Hijau, Cimanggis, Rabu (13/02/19).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dikatakan Nessi, mendongeng dapat meminimalisir kasus kekerasan pada anak. Melalui dongeng tersebut, anak-anak atau orang tua dapat lebih mudah menerima pesan yang disampaikan dan dapat terus diingat.

Dengan mendongeng, lanjut Nessi, dapat melatih etika budi pekerti pada anak dan lebih mudah tertanam pada pikirannya. Selain itu juga dapat mendekatkan hubungan orang tua kepada anak.

Di tempat yang sama, Kepala Bidang Tumbuh Kembang dan Pengembangan Kota Layak, DPAPMK Kota Depok, Yulia Oktavia menuturkan, tidak hanya PKK yang diberi pelatihan karena kader posyandu juga dibekali ilmu teknik mendongeng. Hal tersebut bukan tanpa alasan, sebab DPAPMK ingin mereka dapat mengedukasi orang tua maupun anak yang datang ke posyandu.

“Jadi, kader sudah dilatih saat ini untuk mengedukasi orang tua dan anak melalui dongeng. Kader tersebut mengimplementasikan di posyandu maka itu merupakan bagian dari konsep posyandu ramah anak, dan ini merupakan inisiasi dari kami di Kota Depok,” tandasnya.

Berita Terkait

Kepala Dinas terbaik yang di Pemerintahan Kota Depok
Menteri Wihaji : Tinjau Langsung Simulasi Makan Bergizi Gratis bagi Bumil, Busui, Balita Non PAUD
Bertandang ke Ciparay, Menteri Wihaji Ujicoba Program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi Bumil, Busui dan Balita Non Paud.
SMK Tirtajaya Depok Adakan Kegiatan Kunjungan Industri 2025 ke Bandung Jawa Barat dengan Dirgantara AIA Tour Travel Depok
Informasi Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Tahun Ajaran 2025-2026
Mengenal Profil Dr Awaluddin Faj, M.Pd Praktisi, Trainer, Motivator dan Konsultan Sekolah Islam
Lanjutan Promosi PPDB SMP VIS Student One, Sekolah Yang Layak Jadi Pertimbangan Orang Tua
Dr. Awaluddin Faj, M.Pd Latih Manajemen Sekolah Al-Azhar Kalibanten Semarang untuk Promosi & Marketing PMB Sekolah

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 21:22

Kepala Dinas terbaik yang di Pemerintahan Kota Depok

Selasa, 18 Februari 2025 - 20:44

Menteri Wihaji : Tinjau Langsung Simulasi Makan Bergizi Gratis bagi Bumil, Busui, Balita Non PAUD

Selasa, 18 Februari 2025 - 20:43

Bertandang ke Ciparay, Menteri Wihaji Ujicoba Program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi Bumil, Busui dan Balita Non Paud.

Selasa, 18 Februari 2025 - 20:42

SMK Tirtajaya Depok Adakan Kegiatan Kunjungan Industri 2025 ke Bandung Jawa Barat dengan Dirgantara AIA Tour Travel Depok

Senin, 17 Februari 2025 - 22:00

Informasi Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Tahun Ajaran 2025-2026

Jumat, 14 Februari 2025 - 15:25

Lanjutan Promosi PPDB SMP VIS Student One, Sekolah Yang Layak Jadi Pertimbangan Orang Tua

Jumat, 14 Februari 2025 - 15:23

Dr. Awaluddin Faj, M.Pd Latih Manajemen Sekolah Al-Azhar Kalibanten Semarang untuk Promosi & Marketing PMB Sekolah

Jumat, 14 Februari 2025 - 15:22

DP3AKB Jabar Dorong Kolaborasi Pembangunan Keluarga Ramah Perempuan dan Anak

Berita Terbaru

Berita

Kepala Dinas terbaik yang di Pemerintahan Kota Depok

Selasa, 18 Feb 2025 - 21:22