Spirit Birrul Walidain, Materi Motivasi Bagi Santri Pesantren Modern Primago Depok

- Reporter

Kamis, 27 Januari 2022 - 09:50

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SiaranDepok.com – Depok, Kegiatan Spiritual Motivation bersama Ustadz Awaluddin Faj, M.Pd.I bagi Santri Pesantren Modern Primago dan Peserta Camp 8 Hari menjadi Santri, yang dilaksanakan pada Hari Rabu, 27 Januari 2022.

Kegiatan Spiritual Motivation di Pesantren Modern Primago Rutin diadakan Setiap Bulan Sekali, dalam upaya meningkatkan Semangat, motivasi diri untuk lebih baik dan mengetahui hal-hal baru yang didapat diluar kelas.

Materi Spiritual Motivation Langsung di ampu oleh Ustadz Awaluddin Faj, M.Pd.I sendiri merupakan Ketua alumni Pondok Modern Darussalam Gontor Tahun 2006 yang kini berprofesi sebagai Trainer/Motivator, Konsultan Pendidikan dan Program Sekolah, Enterprenuership dan Juga Ketua Yayasan Pendidikan Primago Indonesia (YPPI) Depok.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga : Ratusan Warga Jatijajar Kecamatan Tapos Terima Sertifikat PTSL dari BPN – Siaran Depok

Materi Kegiatan Spiritual Motivation adalah Birrul walidain, materi yang harus dipahami dan dimengerti oleh para santri dan santriwati.

Birrul Walidain adalah berbakti kepada orang tua. Birrul walidain adalah hal yang diperintahkan dalam agama. Oleh karena itu bagi seorang muslim, berbuat baik dan berbakti kepada orang tua bukan sekedar memenuhi tuntunan norma susila dan norma kesopanan, namun yang utama adalah dalam rangka menaati perintah Allah Ta’ala dan Rasul-Nya shallallahu ‘alaihi wa sallam. Allah Ta’ala berfirman:

وَاعْبُدُوا اللَّهَ وَلَا تُشْرِكُوا بِهِ شَيْئًا وَبِالْوَالِدَيْنِ إِحْسَانًا

“Sembahlah Allah dan janganlah kamu mempersekutukan-Nya dengan sesuatu pun. Dan berbuat baiklah kepada kedua orang tua” (QS. An Nisa: 36).

Ustadz Awaluddin Faj Menjelaskan Kedudukan Berbakti Kepada Orang Tua dalam agama kita, sangat Mulia, memiliki kedudukan yang tinggi. Sehingga berbakti kepada orang tua bukanlah sekedar balas jasa, bukan pula sekedar kepantasan dan kesopanan.

Disamping itu, materi tentang apa aja yang harus dilakukan sebagai wujud bakti kepada orang tua yang masih hidup atau mereka yang sudah tiada, juga apa aja yang dalil-dalil dalam Al-Qur’an dan Hadist Nabi tentang Urgensi Birrul Walidain.

Beliau pun berharap agar para Santri Pesantren Modern Primago mempunyai visi, misi dan tujuan hidup, punya impian dan harapan, apa yang telah kita berikan kepada kedua orang tua kita, yang diharapkan mereka tak lain kita menjadi pribadi yang Sholeh, merubah diri kita bisa lebih baik, baik sikap dan akhlak dan kepribadian kita.

Di akhir acara Ustadz Awaluddin Faj, M.Pd.I memberikan renungan malam tentang pengorbanan orang tua kepada kita. Tak sedikit para peserta yang menitikan air matanya saat merenungi kata-kata motivasi yang dituturkan Ustadz Awaluddin Faj

<

Berita Terkait

Ketupat Makanan Khas Di Indonesia saat Lebaran, berikut Makna ketupat Lebaran dan cara membuatnya
Dai-Daiyah Muda NU Trenggalek Antusias Ikuti Literasi Digital LD PBNU
Tidak Sanggup Ibadah yang berat ? berikut 5 Amalan Ringan Bulan Ramadhan yang Berpahala Sangat Besar
Bekap Vietnam 3-0, Level Timnas Naik setingkat Asia dan bersiap menuju World cup 2026
Tips Membuat Ebatan, Kuliner Khas Lombok yang Cocok Dicicipi Saat Berbuka Puasa
Puasa dibulan Ramadhan Lemas? Ini Tips Agar Tidak Lemas Saat Berpuasa
Fajar Supriadi Gojlok 5957 Kader dan Penyuluh KB dari 627 Kecamatan se-Jawa Barat tentang Pengisian KKA
Usung Green Ramadhan, Zona Madina Dompet Dhuafa Ajak UMKM dan Masyarakat Pilah Sampah Melalui Pasar Berdaya Ramadhan al-Madinah

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:56

Ketupat Makanan Khas Di Indonesia saat Lebaran, berikut Makna ketupat Lebaran dan cara membuatnya

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:52

Dai-Daiyah Muda NU Trenggalek Antusias Ikuti Literasi Digital LD PBNU

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:46

Tidak Sanggup Ibadah yang berat ? berikut 5 Amalan Ringan Bulan Ramadhan yang Berpahala Sangat Besar

Rabu, 27 Maret 2024 - 14:15

Bekap Vietnam 3-0, Level Timnas Naik setingkat Asia dan bersiap menuju World cup 2026

Rabu, 27 Maret 2024 - 14:12

Tips Membuat Ebatan, Kuliner Khas Lombok yang Cocok Dicicipi Saat Berbuka Puasa

Rabu, 27 Maret 2024 - 12:18

Fajar Supriadi Gojlok 5957 Kader dan Penyuluh KB dari 627 Kecamatan se-Jawa Barat tentang Pengisian KKA

Rabu, 27 Maret 2024 - 12:05

Usung Green Ramadhan, Zona Madina Dompet Dhuafa Ajak UMKM dan Masyarakat Pilah Sampah Melalui Pasar Berdaya Ramadhan al-Madinah

Selasa, 26 Maret 2024 - 14:33

Masuki Edisi ke 4, Komisi X LD PBNU gelar Literasi Digital Guna Rajut Ukhuwah di Era Digital

Berita Terbaru