Siarandepok.com- Warung sederhana yang berlokasi di pinggir jalan diponegoro, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah selalu ramai pembeli.
Warung mulai buka pukul 09.00 pagi ini setiap harinya 25 sampai 40 kilogram belut habis hanya dalam waktu tiga jam saja.
Warung milik Eko Agus Wijayanto ini selalu ramai pembeli untuk menikmati menu andalan sambal belut banyak pengunjung rela datang lebih pagi bahkan pesan beberapa hari sebelumnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
baca juga :
Suasana alami dan terbuka saat menikmati menu olahan belut menjadi daya tarik tersendiri.
Bagi pengunjung meja kursi untuk makan di tata di pinggir jalan dengan suguhan pemandangan sawah sungai dan lalu lintas kendaraan.
Tak jarang momen makan di warung ini di abadikan oleh pengunjung untuk mengisi konten media sosial.
Menurut pemilik warung biasa nya sajian belut ludes dalam waktu dua sampai tiga jam setelah warung buka.
Itulah sebab nya banyak pengunjung yang memesan sebelum nya karena khawatir tidak kebagian. Satu porsi sambal belut dengan nasi minum tempe dan lalap hanya Rp15.000 saja.
