siarandepok.com-Sebanyak 35 pimpinan Perangkat Daerah di Kota Depok mengikuti lomba baca puisi karya Wali kota Depok, Mohammad Idris di aula lantai 5 gedung Balai Kota Depok Selasa (02/10/18).
Kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) Tingkat Kota Depok tahun 2018.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Wali Kota Depok Mohammad Idris mengatakan, Lomba baca puisi ini merupakan salah satu pendekatan kreatif dari dinas dalam rangka mensosialisasikan kegiatan yang ada di dinas terkait.
“Pendekatan puisi ini adalah membangun dengan jiwa dan cinta dengan puisi dapat meningkatkan kreativitas,” tutur Idris.
Acara yang berlangsung, terdapat dalam buku berjudul “Kota Merdesa, Puisi Cinta Sang Wali Kota
Idris menambahkan, Untuk mengubah pemikiran ASN dan masyarakat agar bisa berkolaborasi maka saat itu terbesit dalam hati bahwa membangun ini harus dengan cinta. Jika tidak ada cinta semuanya akan terasa kaku dan seringkali tidak sesuai dengan asal muasal jiwa manusia.
“Setiap manusia diciptakan oleh Allah SWT mempunyai jiwa seni. Lomba puisi ini salah satu pendekatan melalui jiwa.
Sementara itu Kepala Dinas Perhubungan Kota Depok, Dadang Wihana mengucapkan, terima kasih atas semua pihak sehingga acara lomba baca puisi ini dapat berjalan dengan lancar.
“Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi dan motivasi dalam meningkatkan kinerja kita. Banyak kejadian dan musibah salah satunya gempa di Palu ini merupakan sebuah kejadian yang memprihatinkan dan memilukan kejadian gempa palu mungkin peristiwa terbesar kedua setelah gempa tsunami Aceh.k
Semoga kejadian memperihatinkan ini tidak terjadi lagi dan semoga lewat puisi dapat menjadi sarana bagi Perangkat Daerah dalam meningkatkan kinerja mereka,”tutupnya
Penulis : Donie
