Dinas Kesehatan Depok Terapkan PHBS

- Reporter

Jumat, 22 Februari 2019 - 14:29

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Siarandepok.com – Dinas Kesehatan Kota Depok mengeluarkan hasil pemeriksaaan laboratorium 34 sampel jajanan di empat SDN yang siswanya terjangkit Hepatitis A, Januari 2019.

Hasilnya negatif. Jajanan tersebut bukan penyebab para siswa terjangkit Hepatitis A. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, Novarita mengatakan bila ternyata penyakit yang muncul disebabkan karena tidak menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pemeriksaan laboratorium di Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit (BBTKLPP). Subyek jajanan, berasal dari SDN Mekarjaya 12, SDN Mekarjaya 30, SDN Sukamaju 6, dan SDN Sukamaju 9, Rabu (20/2).

Ia mengatakan, Dinkes Kota Depok sebelumnya masih menduga adanya indikasi jajanan di pedagang depan sekolah yang jadi penyebab siswa terkena Hepatitis A. “Salah satu penyebab seseorang terjangkit virus itu, karena mengonsumsi makanan yang terkontaminasi bakteri berbahaya,” jelasnya.

Lebih lanjut, dia mengimbau kepada seluruh sekolah agar terus menggelorakan PHBS ke peserta didik. PHBS meliputi mencuci tangan dengan sabun, baik setelah buang air besar dan kecil, serta sebelum dan sesudah makan.

“Itu tanggung jawab sekolah langsung yang menyiapkan sabun. Lalu toilet juga harus banyak, 1 banding 50. Jadi, 1 toilet untuk 50 siswa,” terangnya. Berikut data yang diperoleh Dinas Kesehatan terkair Hepatitis A.

Data dan Fakta Hepatitis A:

Sekolah Yang Terjangkit Virus:

– SDN Mekarjaya 12

– SDN Mekarjaya 30

– SDN Sukamaju 6

– SDN Sukamaju 9

Jumlah Siswa:

– 33 Orang

Penetapan KLB:

– Jumat, 25 Januari 2019

Hasil Pemeriksaan Laboratorium:

– 34 Sampel Makanan Jajanan Negatif

Penyebab Siswa Terjangkit Virus:

– Tidak Menerapkan PHBS

Berikut Yang Harus Dilakukan Agar Tidak Terjadi Hal Serupa:

– Gencar Terapkan PHBS

– Menjaga Kebersihan

– Mencuci Tangan Pakai Sabun

 

Penulis : Dian Mutia Sari

Editor : Muthia Dewi Safira

 

<

Berita Terkait

Bukan sekedar Gaya-gayaan, Betawi bakal punya Ikatan Cendekiawan Betawi
104 Santri Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Tahun 2024 Ikuti Ujian Masuk Pondok Modern Darussalam Gontor
Rumah Hijabers Depok Membuka Peluang Usaha Fashion Dari Rumah Tanpa Modal
LPM Aktif dan Non Aktif Dukung Supian Suri Jadi Walikota Depok 2024
3 Periode Berkuasa, Mazhab HM Ungkap Mohammad Idris Faktor Kemenangan PKS Depok
Gelar Open House, Ribuan Warga Depok Berbondong-bondong Datangi Kediaman Supian Suri
Apakah Kita Masih Fitri?
Strategi Dakwah : Wajah Islam Tergantung Pada Dakwah

Berita Terkait

Jumat, 19 April 2024 - 06:42

Bukan sekedar Gaya-gayaan, Betawi bakal punya Ikatan Cendekiawan Betawi

Kamis, 18 April 2024 - 19:01

104 Santri Pesantren Leadership Daarut Tarqiyah Primago Tahun 2024 Ikuti Ujian Masuk Pondok Modern Darussalam Gontor

Kamis, 18 April 2024 - 08:28

Rumah Hijabers Depok Membuka Peluang Usaha Fashion Dari Rumah Tanpa Modal

Senin, 15 April 2024 - 10:57

LPM Aktif dan Non Aktif Dukung Supian Suri Jadi Walikota Depok 2024

Senin, 15 April 2024 - 10:22

3 Periode Berkuasa, Mazhab HM Ungkap Mohammad Idris Faktor Kemenangan PKS Depok

Jumat, 12 April 2024 - 06:00

Apakah Kita Masih Fitri?

Senin, 8 April 2024 - 09:21

Strategi Dakwah : Wajah Islam Tergantung Pada Dakwah

Jumat, 5 April 2024 - 10:45

Gelar Puncak Acara Ramadhan, Zona Madina Ajak Masyarakat Mensyukuri Segala Hal

Berita Terbaru