Peristiwa Ditanggal 23 April

- Reporter

Selasa, 23 April 2019 - 12:22

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Siarandepok.com – Peristiwa penting dan bersejarah terjadi pada 23 April. Sebut saja pemilihan umum kelima yang diadakan di Indonesia hingga Pesawat Boeing 707 jatuh di Denpasar, Bali.

Selain peristiwa-peristiwa itu, masih ada sejumlah momen bersejarah lainnya. Berikut diantaranya.

1987 – Pemilu Kelima Diadakan di Indonesia

Pemilihan Umum Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) diselenggarakan secara serentak pada 23 April 1987.

Pemilu ini untuk memilih anggota DPR serta anggota DPRD Tingkat I Provinsi maupun DPRD Tingkat II Kabupaten/Kotamadya se-Indonesia periode 1987–1992.

Pemilu ini diikuti Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Demokrasi Indonesia (PDI), dan Golongan Karya (Golkar).

2011 – Justin Bieber Konser di Indonesia

Pada 23 April 2011, penyanyi pop remaja asal Kanada, Justin Bieber, menggelar konser di Indonesia. Ia sengaja memilih Indonesia sebagai salah satu tempat konsernya karena menjadi lumbung penggemar terbesarnya se-Asia.

Hal itu sebagaimana dikatakan Neelam Vaswani, CEO Marygops Studio, promotor yang bertanggung jawab mendatangkan pelantun Baby itu ke Indonesia.

1974 – Pesawat Boeing 707 Maskapai Pan Am Jatuh di Denpasar

Pesawat Pan Am Penerbangan 812, dioperasikan Pan American World Airways Boeing 707-321B N446PA (Clipper Climax), adalah sebuah penerbangan internasional terjadwal dari Hong Kong ke Sydney, Australia, dengan perhentian sementara di Denpasar, Bali, Indonesia.

Pada 23 April 1974, pesawat ini jatuh ke dataran berbukit saat bersiap mendekati landasan 09 di Denpasar setelah terbang selama 4 jam 20 menit dari Hong Kong.

Lokasi kecelakaan ini sekira 42,5 mil laut (78,7 kilometer) barat laut Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai. Sebanyak 107 orang dilaporkan tewas dalam insiden ini.

2007 – Presiden Rusia Boris Yeltsin Meninggal

Boris Nikolayevich Yeltsin lahir 1 Februari 1931 dan meninggal pada 23 April 2007 di usia 76 tahun. Ia tampil pertama untuk posisi Presiden Federasi Rusia, menjabat pada 1991–1999. Ia lahir di Sverdlovsk (sekarang Yekaterinburg), Republik Soviet Rusia, Uni Soviet, dan presiden Rusia semasa pasca-Uni Soviet.

 

<

Berita Terkait

KCIC Operasikan 832 Perjalanan Whoosh Pada Periode Angkutan Lebaran 2024
Cak Imin Ungkap PKB Ingin Terus Menjalin Kerjasama dengan Gerindra
JebreetMedia Gelar Turnamen Bulutangkis Usia Dini Bertajuk “PB INA Kids Badminton Tournament”
Erick Thohir Sukses Lobi Heerenveen Izinkan Nathan untuk Perkuat Timnas di Piala AFC U-23
Jelang Thomas & Uber Cup 2024, Sekjen PBSI Harap Tim Indonesia Tampil Maksimal
Bioskop Rakyat Ajak Penonton Sambut Kebangkitan Sinema Indonesia
Thomas & Uber Cup 2024: Fajar dan Apri Dipercaya Jadi Kapten Tim
MA YPPD Depok Adakan Kunjungan Ke Yogyakarta Bersama Dirgantara AIA Tour Travel

Berita Terkait

Kamis, 25 April 2024 - 16:58

KCIC Operasikan 832 Perjalanan Whoosh Pada Periode Angkutan Lebaran 2024

Kamis, 25 April 2024 - 16:52

Cak Imin Ungkap PKB Ingin Terus Menjalin Kerjasama dengan Gerindra

Kamis, 25 April 2024 - 16:50

JebreetMedia Gelar Turnamen Bulutangkis Usia Dini Bertajuk “PB INA Kids Badminton Tournament”

Kamis, 25 April 2024 - 16:45

Erick Thohir Sukses Lobi Heerenveen Izinkan Nathan untuk Perkuat Timnas di Piala AFC U-23

Kamis, 25 April 2024 - 16:40

Jelang Thomas & Uber Cup 2024, Sekjen PBSI Harap Tim Indonesia Tampil Maksimal

Kamis, 25 April 2024 - 16:33

Thomas & Uber Cup 2024: Fajar dan Apri Dipercaya Jadi Kapten Tim

Kamis, 25 April 2024 - 16:29

MA YPPD Depok Adakan Kunjungan Ke Yogyakarta Bersama Dirgantara AIA Tour Travel

Kamis, 25 April 2024 - 16:23

Peringati Hari Kartini 2024, Tia Rahmania Ajak Perempuan Terus Berjuang

Berita Terbaru