Menjelang Kepergian Ramadhan

- Reporter

Rabu, 21 Juni 2017 - 10:48

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hikmah Puasa Hari Ke-26

Oleh: Dr. Syamsul Yakin, MA
Pengasuh Pondok Pesantren Madinatul Qur’an Indonesia Kota Depok
dan Dosen Pascasarjana FIDKOM UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Dr. KH Syamsul Yakin, Pengasuh Pondok Pesantren Madinatul Qur’an, Sawangan Kota Depok

“Apabila tiba akhir Ramadhan, ujar Nabi SAW dalam hadits dari Jabir RA, menangislah langit, bumi, dan malaikat”. Mereka berkata, ‘Musibah bagi umat Muhammad’. Sahabat lantas bertanya, “Musibah apa itu ya Muhammad?” Rasulullah SAW menjawab, “Musibah hilangnya Ramadhan, karena di bulan itu setiap doa dikabulkan, setiap sedekah diterima, setiap kebaikan digandakan, dan azab Allah dijauhkan”

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hadits ini menjadi ukuran kualitas puasa yang kita laksanakan. Nabi memperingatkan, sedianya di akhir Ramadhan kita kian menginsyafi diri, kian merapat, mendekat ke Hadirat-Nya. Bukan justru bergembira, menyiapkan pesta-pora, dan merayakan kepergian Ramadhan dengan perasaan penuh kebebasan.

Benar Ramadhan berujung Idul Fitri dan saat itu kita beroleh bahagia. Tetapi Idul Fitri itu bukan penutupan puasa. Apalagi penghalal bagi semua tindakan hura-hura, kembali mengotori diri dan berbuat dosa.

Lalu, siapakah yang di ujung Ramadhan ini bersedih seperti sedihnya langit, bumi, dan para malaikat? Dan siapa pula yang menganggap kepergian Ramadhan sebagai musibah?

Pertanyaan ini hanya diri kita yang bisa menjawabnya. Tetapi, bisa juga kita bercermin pada teori al-Ghazali atau Ghazall’s Theory of Virtue tentang tingkatan orang-orang yang berpuasa.

Pertama, puasa orang-orang awam atau masyarakat pada umumnya. Puasa model ini sekadar menahan diri secara fisik-biologis mulai dari rasa lapar, haus, dan pemenuhan syahwat biologis. Bisa jadi, kelompok ini akan merasa suka cita dengan berakhirnya Ramadhan karena terbebas dari belenggu. Puasa mereka baru sebatas ritual-formal yang miskin dari nilai-nilai spiritual. Baru sekadar membuat sehat jasmani, belum bertuah ruhani.

Kedua, yakni puasa kelompok orang-orang khusus. Puasa mereka sudah mampu mencapai tingkatan pertama dan dilanjutkan dengan memuasakan indera. Seperti puasa mendengar, melihat, mengendalikan tangan dan kaki, termasuk mengendalikan kata-kata. “Orang Islam, sabda Nabi SAW, adalah orang yang membuat orang lain selamat dari gangguan lidah dan tangannya” (HR. Bukhari)

Saudaraku, Allah sendiri menegaskan: “Gembirakan hamba-hambaku, yang mendengarkan pembicaraan (yang bagus) dan hanya mengikuti yang paling bagusnya saja. Mereka itulah orang-orang mendapat petunjuk Allah dan mereka itulah orang-orang bijak” (QS. al-Zumar/39: 17-18).

Bisa dipastikan, kelompok kedua ini merasakan kesedihan yang mendalam begitu Ramadhan pergi. Bahkan mereka menginginkan Ramadhan sepanjang tahun. Seperti dinyatakan Nabi SAW: “Seandainya umatku tahu apa yang ada di bulan Ramadhan, pasti mereka menginginkan agar setahun itu bulan Ramadhan seluruhnya” (HR Ibnu Khuzaimah).

Ketiga, puasa mereka yang super khusus, yakni puasa seperti tingkatan pertama dan kedua ditambah dengan “memuasakan hati-nurani”. Inilah puncak tertinggi ibadah puasa yang menghasilkan kesadaran hati, kesadaran akan kehadiran Tuhan dalam diri, dan kemampuan menjadi potret Tuhan di muka bumi.

Saudaraku, mari kita bersadar diri dan belajar mengerti bahwa kita memanggul misi profetik yang holistik dalam hidup ini. Puasa bisa menghantarkan kita untuk menggapainya. Inilah cita-cita tertinggi hidup kita dalam bahasa puitis al-Qur’an: “…Kemana engkau hadapkan wajahmu, di situlah wajah Tuhan…” (QS. al-Baqarah/2: 115). ***

<

Berita Terkait

Perkuat UMKM Mustahik, BAZNAS RI Bersama PRIMA DMI dan IPTI Luncurkan ZCorner
Bhabinkamtibmas Pulau Harapan Giat Tadarusan Bersama Warga di Masjid Al-Hidayah
Surat Cinta untuk Sinergi Foundation dari Ponpes Takwinul Ummah Tasikmalaya
Hari Kelima Ramadhan, Santri Ponpes Nuu Waar Sukses Khatam Alquran 3600 Kali
Menag: Tahun Ini Tidak Ada Jemaah Haji Indonesia yang Ditempatkan di Mina Jadid
Marak Bullying, Ketua MUI Sebut Pentingnya Penguatan Akhlak Bangsa
Innalilahi waiinaillaihi Rojiun,Telah Berpulang ke Rahmatullah Al Habib Hasan bin Ja’far Assegaf
Gelar Kegiatan Pra Ramadan, Zona Madina Pastikan Program Berdampak Bagi Masyarakat

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:56

Ketupat Makanan Khas Di Indonesia saat Lebaran, berikut Makna ketupat Lebaran dan cara membuatnya

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:52

Dai-Daiyah Muda NU Trenggalek Antusias Ikuti Literasi Digital LD PBNU

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:46

Tidak Sanggup Ibadah yang berat ? berikut 5 Amalan Ringan Bulan Ramadhan yang Berpahala Sangat Besar

Rabu, 27 Maret 2024 - 14:15

Bekap Vietnam 3-0, Level Timnas Naik setingkat Asia dan bersiap menuju World cup 2026

Rabu, 27 Maret 2024 - 14:12

Tips Membuat Ebatan, Kuliner Khas Lombok yang Cocok Dicicipi Saat Berbuka Puasa

Rabu, 27 Maret 2024 - 12:18

Fajar Supriadi Gojlok 5957 Kader dan Penyuluh KB dari 627 Kecamatan se-Jawa Barat tentang Pengisian KKA

Rabu, 27 Maret 2024 - 12:05

Usung Green Ramadhan, Zona Madina Dompet Dhuafa Ajak UMKM dan Masyarakat Pilah Sampah Melalui Pasar Berdaya Ramadhan al-Madinah

Selasa, 26 Maret 2024 - 14:33

Masuki Edisi ke 4, Komisi X LD PBNU gelar Literasi Digital Guna Rajut Ukhuwah di Era Digital

Berita Terbaru